News
Senin, 19 Februari 2024 - 09:34 WIB

10 Berita Terpopuler: Caleg DPRD Klaten dari PDIP Dominan-Heritage Palace Tutup

Tim Solopos  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Lambang PDIP. (Dok Solopos)

Solopos.com, KLATEN—Ulasan tentang para calon anggota legislatif atau caleg DPRD Klaten dari PDIP mendominasi perolehan suara sementara di Daerah Pemilihan (Dapil) V pada Pemilu 2024 menjadi berita terpopuler laman Solopos.com, Senin (19/2/2024) pagi. Perolehan suara parpol berlambang banteng itu pun unggul jauh dibanding parpol lain.

Berita terpopuler mengungkap perolehan suara sementara itu berdasarkan data di laman pemilu2024.kpu.go.id yang terakhir diperbarui pada Sabtu (17/2/2024) pukul 19.30 WIB dengan progres suara masuk dari 743 TPS atau 77,48% dari total 959 TPS di dapil tersebut. Dapil V Klaten meliputi wilayah Cawas, Karangdowo, Trucuk, Bayat, dan Pedan.

Advertisement

Merujuk data di laman tersebut, perolehan suara PDIP untuk DPRD Klaten di Dapil V sudah mencapai 38.943 suara. Angka itu jauh lebih tinggi dibandingkan parpol lain seperti Partai Demokrat di peringkat kedua dengan 8.782 suara.

Disusul PKB dengan 8.402 suara, Partai Golkar dengan 7.255 suara, PAN dengan 7.126 suara, PKS dengan 6.915 suara, dan Partai Gerindra 5.000 suara. Perolehan suara caleg secara individu pun didominasi caleg dari PDIP terutama para petahana.

Advertisement

Disusul PKB dengan 8.402 suara, Partai Golkar dengan 7.255 suara, PAN dengan 7.126 suara, PKS dengan 6.915 suara, dan Partai Gerindra 5.000 suara. Perolehan suara caleg secara individu pun didominasi caleg dari PDIP terutama para petahana.

Ada enam caleg petahana dari PDIP yang maju lagi di Dapil V. Dari data sementara, Mulyatminah memimpin dengan 8.190 suara, disusul Hamenang Wajar Ismoyo dengan 7.425 suara, Edy Sasongko dengan 5.218 suara, serta Sri Murni dengan 4.978 suara.

Selain itu, masih ada empat caleg PDIP lainnya mendapat lebih dari 1.000 suara yakni Hartanti dengan 2.968, Guntur Balang Abdullah dengan 2.138 suara, Agus Yunianto dengan 1.989, dan Fakhrudin Ali Ahmad memperoleh 1.416 suara.

Advertisement

Selain ulasan tentang caleg DPRD Klaten dari PDIP mendominasi perolehan suara sementara Dapil V, kabar lain terkait pantauan hasil perolehan suara sementara caleg di berbagai daerah, hingga tempat wisata di Kartasura Sukoharjo ditutup permanen juga masuk daftar berita terpopuler pagi ini.

Simak 10 berita terpopuler Solopos.com 24 jam terakhir hingga Senin (19/2/2024) pagi:

Caleg DPRD Klaten dari PDIP Dominasi Perolehan Suara Sementara di Dapil V

Advertisement

Caleg asal Wonogiri Pimpin Suara Partai Golkar di Dapil VI DPRD Provinsi Jateng

Daftar Caleg Artis Lolos ke Senayan di Pileg 2024: Ahmad Dhani-Nafa Urbach

Adik Sasongko, Caleg DPR Jagoan Partai Gerindra di Dapil V Jateng

Advertisement

Ini 8 Caleg dengan Suara Terbanyak di Dapil Jatim VII, Ada Putra Bungsu SBY

Real Count Pemilu DPRD Klaten: Caleg Gerindra Raih Suara Terbanyak di Dapil IV

Muncul Desakan Prabowo-Gibran Didiskualifikasi dari Pilpres 2024

Lolos Lagi, Honda Hendarto Menuju 30 Tahun Jadi Anggota DPRD Solo

The Heritage Palace Tutup Permanen Akhir Februari, Ini Penjelasan Manajemen

Rheo Fernandez, Putra F.X. Hadi Rudyatmo Berpeluang Lolos ke Karangasem Solo

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif