News
Minggu, 28 Juli 2013 - 17:31 WIB

YOUTUBE SBY : Wow! Presiden Punya Acara Talkshow Sendiri

Redaksi Solopos.com  /  Tomi Kurniawan  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tapilan video acara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Youtube. (/JIBI/SOLOPOS/Youtube.com)

Tapilan video acara Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Youtube. (/JIBI/SOLOPOS/Youtube.com)

Solopos.com, SOLO – Untuk pertama kalinya di Indonesia, Presiden memiliki kanal sendiri di situs berbagi video Youtube. Presiden keenam Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memang terkenal melek dengan dunia internet.

Advertisement

Sebelum memiliki akun di Youtube, SBY sudah memiliki akun pribadi di Twitter, Facebook, dan Google plus. Meski akun Youtube SBY sempat vakum beberap pekan akhirnya presiden meluncurkan video terbarunya di Youtube pada Sabtu (27/7/2013).

Di video yang berdurasi tujuh menit 41 detik ini SBY tampil dengan format talkshow. SBY tampil dengan satu pembawa acara yang juga berfungsi sebagai penanya.

Di dalam video tersebut SBY menjawab dua pertanyaan tentang kenaikan harga-harga sembako dan persiapan mudik lebaran. SBY menjelaskan tentang persiapan pemerintah dalam membantu masyarakat dalam mudik lebaran.

Advertisement

“Sebenarnya setiap tahun kita [pemerintah] melaksanakan pelayanan dan pengamanan lebaran, jumlah yang mudik setiap tahun menigkat secara tajam karena pendapatan meningkat sehingga masyarakat mampu beli motor dan mobil,” jelas SBY dalam video tersebut.

Berikut selengkapnya video yang diberi  judul “isu minggu ini & respons preiden SBY”:

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif