News
Rabu, 13 Juli 2011 - 23:07 WIB

Warga Gabus, Grobogan, bunuh diri, motif tak jelas

Redaksi Solopos.com  /  R. Bambang Aris Sasangka  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Grobogan (Solopos.com) – Sugeng, 35, warga Dusun Nglejok RT 8/IV Desa Pelem, Kecamatan Gabus ditemukan tewas gantung diri di rumahnya, Selasa (12/7/2011) malam sekitar pukul 21.00 WIB. Belum diketahui motif korban mengakhiri hidupnya dengan cara tragis seperti itu.

Menurut Camat Gabus, Tatang Wahyudi, Rabu (13/7/2011), sampai saat ini warga belum mengetahui secara pasti kenapa Sugeng nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri. Bahkan warga masih bertanya-tanya kenapa korban mengambil keputusan seperti itu. “Masih dalam penyelidikan petugas, motifnya belum jelas kenapa nekat gantung diri,” tutur Tatang.

Advertisement

Sementara, Yudi, 45, saksi yang mengetahui kali pertama korban tewas dengan cara gantung diri di rumahnya mengaku sempat melihat korban sebelum kejadian perangainya berbeda dengan hari biasanya. “Korban yang biasanya terlihat ceria dan menyapa serta bertemu tetangga, sebelum kejadian terlihat lain. Bahkan hingga pukul sembilan malam, korban tidak terlihat keluar rumah,” tutur Yudi. Kondisi ini membuat Yudi dan Darman tetangga korban curiga.Keduanya kemudian mencoba mencari keberadaan Sugeng yang biasanya sering berkumpul dengan tetangganya.

Saat di rumah korban, saksi curiga karena tidak ada tanda kehidupan. Dengan memberanikan diri keduanya kemudian masuk untuk mengetahui keberadaan korban. Betapa terkejutnya saksi ketika menyaksikan pemandangan yang tragis, Sugeng sudah tidak bernyawa dalam kondisi gantung diri di salah satu ruangan rumahnya. Kontan saksi segera memberitahukan ke warga lainnya. Warga yang mendengar kabar tersebut segera ke lokasi kejadian dan ada yang melaporkan ke polisi dan kecamatan.

Petugas dan tim medis dari Puskesmas setempat segera mendatangi lokasi kejadian. Setelah jasad korban diturunkan, petugas langsung memeriksa kondisi korban. “Tidak ditemukan tanda bekas penganiayaan, sehingga dipastikan korban meninggal karena gantung diri,” tegas Camat Gabus.

Advertisement

rif

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif