News
Kamis, 27 Oktober 2011 - 08:19 WIB

Warga binaan Rutan Solo diajukan sebagai tenaga kebersihan

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

ilustrasi. (dok Solopos)

Solo (Solopos.com)–Pihak Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Solo, dalam waktu dekat ini akan berkonsultasi dengan Walikota Solo, Joko Widodo mengenai warga binaan agar diperbantukan menjadi tenaga kebersihan di lembaga pemerintah di Kota Solo.

Advertisement

Namun demikian, tenaga tersebut hanya berlaku bagi warga binaan yang telah menjalani proses asimilasi.

“Mungkin bulan depan, kami akan membicarakan tentang hal itu kepada Pak Joko Widodo,” kata Kepala Rutan Kelas I Solo, M Hilal kepada Espos, Rabu (26/10/2011).

Sebagian warga binaan di Rutan Kelas I Solo, kata Hilal, merupakan orang dari luar daerah Solo. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya jika warga binaan yang minimal telah menjalani separuh masa tahanan dapat diperbantukan sebagai tenaga kebersihan.

Advertisement

“Apabila disetujui, maka proses penempatan kerja warga binaan bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Hal ini kami lakukan agar warga binaan ada kegiatan positif serta tidak jenuh. Di samping itu semoga bermanfaat bagi kehidupan setelah keluar dari Rutan,” terangnya.

(m98)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif