News
Senin, 23 Januari 2012 - 11:54 WIB

Walah, Peramal Cuaca di Afsel Bisa Kena Denda

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

AFRIKA SELATAN- Prakiraan cuaca seringkali tak bisa diandalkan, tapi bagi peramal cuaca Afrika Selatan (Afsel) tak boleh salah membuat prakiraan cuaca. Jika salah, denda 5 juta rand (sekitar Rp5,67 miliar) atau hukuman penjara lima tahun akan mereka terima.

Hukuman itu bisa menjadi dua kali lipat jika kembali salah meramal. Aturan baru yang tengah digodok menjadi undang-undang (UU) itu terutama ditujukan pada para peramal cuaca di luar badan resmi pemerintah, Layanan Cuaca Afsel (SAWS).

Advertisement

Jadi, jika tak bisa membuat prakiraan cuaca yang pasti, para pawang cuaca, pembaca prakiraan cuaca di televisi dan pembuat prakiraan cuaca <I>online<I> di Afsel pun terancam kehilangan pekerjaan. Weleh-weleh…JIBI/SOLOPOS/Niken Ari Purwanti

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif