News
Senin, 15 Mei 2023 - 16:37 WIB

Update Survei Baru Charta Politika: Sandiaga Uno Kandidat Cawapres Paling Kuat

Sholahuddin Al Ayyubi  /  Mariyana Ricky P.D  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Menparekraf Sandiaga Uno sesaat sesudah pembukaan Solo Menari 2023, Sabtu (29/4/2023). (Solopos/Wahyu Prakoso)

Solopos.com, JAKARTA — Nama Sandiaga Salahudin Uno memperoleh suara paling kuat sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) Pemilu Presiden (Pilpres) 2024 pada hasil survei terbaru Charta Politika Indonesia.

Sandiaga Uno dan Ridwan Kamil bersaing ketat  disusul nama Mahfud MD, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Erick Thohir.

Advertisement

Kelima nama tersebut paling banyak dipilih oleh masyarakat untuk menjadi cawapres pada Pilpres 2024 berdasarkan hasil survei Charta Politika Indonesia. 

Nama Sandiaga Salahudin Uno mendapatkan suara 19,8 persen paling tinggi, kemudian Ridwan Kamil 18,4 persen, lalu Mahfud MD 15,2 persen, AHY 10,9 persen dan Erick Thohir hanya 9,4 persen.

Advertisement

Nama Sandiaga Salahudin Uno mendapatkan suara 19,8 persen paling tinggi, kemudian Ridwan Kamil 18,4 persen, lalu Mahfud MD 15,2 persen, AHY 10,9 persen dan Erick Thohir hanya 9,4 persen.

Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia, Yunarto Wijaya mengemukakan bahwa selain nama Erick Thohir, nama cawapres lain yang telah disurvei dan mendapatkan suara di bawah 10 persen adalah Khofifah Indar Parawansa dengan suara 5,8 persen, Muhaimin Iskandar 3,5 persen, Puan Maharani 2,9 persen dan Airlangga Hartanto 2,2 persen. 

Yunarto menjelaska bahwa survei tersebut dilakukan oleh Charta Politika Indonesia kepada 1.220 responden di seluruh Indonesia selama lima hari yaitu 2-7 Mei 2023 dengan tingkat margin of error 2,82 persen.

Advertisement

Dia menjelaskan angka tersebut masih bisa naik dan turun menjelang Pilpres 2024 nanti. Dia juga mengatakan peta koalisi dan strategi politik dari masing-masing partai belum mantap dan terus mengalami perubahan hingga Pilpres 2024 nanti.

“Jelas angka ini masih bisa berubah nanti, tergantung dan situasi dan kondisi perpolitikan di Indonesia,” katanya. Sandiaga belakangan ini sering disandingkan dengan sejumlah nama capres.

Pada mulanya dia disebut akan mendampingi capres dari PDIP Ganjar Pranowo. Namun belakangan ini PKS menyebut bahwa duet antara Anies dan Sandiaga adalah sebuah kemungkinan.

Advertisement
ama Sandiaga Salahudin Uno memperoleh suara paling kuat sebagai Calon Presiden (Capres) Pemilu Presiden (Pilpres) 2024 pada hasil survei terbaru Charta Politika Indonesia. (Istimewa/Tangkapan Layar)

 

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Survei Charta Politika: Sandiaga Uno Ungguli Semua Kandidat Cawapres”

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif