News
Jumat, 18 Maret 2016 - 14:30 WIB

TRENDING SOSMED : Pengunjung Ini Ungkap Kejanggalan di Nota Pembayaran Starbuck

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Postingan protes ke Starbuck. (Istimewa/Facebook.com)

Trending sosmed kali ini hadir dari postingan akun Juhani Waty.

Solopos.com, SOLO – Foto unggahan akun Facebook Juhani Waty sedang ramai dibahas di kalangan blogger. Juhani mengaku tak terima setelah mendapat bukti pembayaran dari Starcbuck yang didalamnya ada alokasi untuk donasi.

Advertisement

“Saya tanya: apa ini harus? Kata kasir: ini sdh ketentuan management. Saya tanya lagi: Donasi untuk apa? Kata kasir: untuk yayasan orang orang miskin,” tulis Juhani di postingan-nya, seperti dikutip Solopos.com, Jumat (18/3/2016).

Juhani mengaku terkejut lantaran pihak Starbuck tidak menanyakan terlebih dahulu apakan dirinya mau melakukan donasi.

” Kan ini sifatnya sumbangan, hrs nya ditawarkan. Kasir ngotot: ini sdh ketentuan management. Saya jg ngotot: Kalau sy tdk mau?” lanjutnya lagi.

Advertisement

“Bingunglah mereka. Akhirnya spv turun dan setuju 1000 dikembalikan. ENAK SJ ASAL AMBIL UANG ORANG TANPA KASIH TAHU. Lha seribu rupiah sekali transaksi, berapa juta yg mereka terima dr hasil ngrampok 1000 rupiah. Memang percaya mereka mau kasih ke yayasan orang orang miskin? Bullshit…. Bohong besar,” tudingnya.

Pembeli bernama Juhani Waty mengunggah foto nota pembayaran sekaligus uneg-unegnya di Facebook. Ia tak mempermasalahkan jumlah uangnya, melainkan tentang tak adanya informasi sumbangan itu terlebih dahulu.

Saat itu Juhani mengunjungi Starbucks dengan suaminya untuk bertemu klien. Setelah acara ngopi selesai, ia kemudian membayar dan mengecek nota pembayaran. Juhani yang merasa sebelumnya tak mendapat tawaran untuk berdonasi langsung protes saat tahu kembaliannya telah dipotong.

Advertisement

Terkait kebijakan ini Starbuck lewat akun Twitter Starbuck Indonesia menjelaskan maksud pemotongan uang Rp1.000 yang dipersoalkan. Starbuck mengaku uang itu untuk disumbangkan ke Planet Water Live.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif