News
Kamis, 2 Januari 2014 - 14:44 WIB

TERORIS CIPUTAT : Polri Temukan Uang Rp200 Juta dari Lokasi Penggerebekan

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi (JIBI/dok)

Solopos.com, JAKARTA– Satu per satu sejumlah barang bukti ditemukan di rumah kontrakan teroris di Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan. Setelah beberapa lalu Polri menemukan tabung gas dan senjata, kini dikonfirmasi telah ditemukan uang sekitar Rp200 juta.

“Uang tersebut diduga dari aksi perampokan Bank BRI Panongan (Banten) Rp570 juta. Rp200 jutanya ada sama mereka. Sepertinya mau mereka bagi-bagikan malam itu,” ujar Kapolri Jenderal Pol Sutarman di salah satu Rumah Sakit di Jakarta Selatan, Kamis (2/1/2014).

Advertisement

Menurut Sutarman, dana yang berhasil mereka himpun pada umumnya digunakan pada tiga hal. Yang pertama untuk mensuplai infrastruktur pelatihan teror, kedua untuk persiapan teror tahun baru, dan ketiga persiapan teror rumah ibadah.

“Mereka ini sebenarnya dari dua kontrakan yang berbeda. Kebetulan malam itu (31/12/2013) mereka berkumpul,” ujar dia.

Lebih rinci Sutarman mengungkapkan, selain uang Rp200 juta, Polri juga menemukan enam buah sepeda motor, sembilan senjata api, enam buah bom aktif dan sejumlah peluru. “Jumlah resminya ntar akan kami konfirmasikan lagi,” kata dia.

Advertisement

Seperti diketahui, kemarin Selasa (31/12/2013) Densus 88 menggrebek Kelompok teroris di Jalan KH Dewantoro, Gang H Hasan, RT 002 RW 07, Kelurahan Sawah, Kecamatan Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.

Aksi baku tembak tak terelakkan, terjadi mulai pukul 19.30, Selasa (31/12/2013) hingga Rabu (1/1/2014) sekitar 5.30. Polisi mengepung persembunyian kelompok teroris di sebuah rumah kontrakan.

Setelah melalui pertempuran sengit sepanjang malam, enam orang teroris akhirnya berhasil dilumpuhkan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif