News
Kamis, 8 Januari 2015 - 10:45 WIB

TEROR PARIS : Rekaman Penyerbuan Majalah Charlie Hebdo Beredar di Youtube

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para penyidik polisi melakukan olah tempat kejadian perkara serangan terhadap kantor redaksi majalah Charlie Hebdo di Paris, Rabu (7/1/2015). (JIBI/Solopos/Reuters/Philippe Wojazer)

Teror Paris yang terjadi di kantor redaksi majalah Charlie Hebdo sempat terekam kamera dan diunggah di situs Youtube.

PARIS Aksi teror terjadi di ibu kota Prancis, Paris, Rabu (7/1/2015) pagi waktu setempat. Tiga orang bersenjata otomatis AK47 menyerbu kantor redaksi Charlie Hebdo, majalah satire yang sering memuat sindiran kontroversial berupa karikatur.

Advertisement

Dilansir Reuters, ketiga penyerbu dalam teror Paris yang menggunakan penutup muka itu melepaskan tembakan berkali-kali sehingga menewaskan 12 orang.

Ke-12 orang tewas dalam aksi teror Paris itu adalah 10 wartawan dan dua polisi. Sementara, lima orang lainnya mengalami luka berat. Kartunis majalah Charlie Hebdo tersebut juga dilaporkan dalam kondisi kritis. Sang kartunis termasuk dalam target paling diinginkan Al Qaeda pada 2013 karena menggambar kartun Nabi Muhammad.

Aksi ini rupanya terekam kamera. Video penembakan di majalah satir, Charlie Hebdo, beredar di internet. Video itu diyakini diambil setelah pria bersenjata menembak redaksi majalah tersebut.

Advertisement

Dalam video yang berdurasi kurang dari satu menit itu, terlihat dua orang berpakaian serba hitam dan berpenutup kepala membawa senapan mesin Kalasnikov. Terlihat ada seorang anggota polisi yang telah tertembak, lalu dua pria tersebut menghampiri, salah seorang kemudian menembaknya dari jarak dekat.

Tak lama kemudian, dua penembak itu berjalan ke arah mobil berwarna hitam. Beberapa kali mereka berteriak sambil mengacungkan senjata. Mereka kemudian melarikan diri dengan mobil tersebut.

Video yang diunggah di Youtube itu diberi batasan usia. Video berjudul

Advertisement

Attack Charlie Hebdo Paris 07.01.2015 [18+] diunggah akun Mirko H. Hingga Kamis (8/1/2015) siang, video sudah ditonton 2.406 kali.

Inilah rekaman aksi teror di Paris yang menjadikan majalah Charlie Hebdo sebagai sasaran; https://www.youtube.com/watch?v=z_BGWJ2keqg

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif