News
Jumat, 7 Juli 2017 - 23:45 WIB

Teror Jelang G-20 di Jerman, 8 Mobil Porsche Dibakar

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - 8 mobil mewah Porsche dibakar jelang G-30 di Jerman (JIBI/Reuters/Fabian Bimmer)

Ratusan ribu orang memrotes pertemuan G-20 di Jerman.

Solopos.com, HAMBURG – Mejelang pertemuan pemimpin kelompok 20 Negara (Group 20 atau G20) aksi teror terjadi di kawasan Eidelstedt, Kota Hamburg, Jerman. Sedikitnya delapan mobil mewah Porsche dibakar di lokasi tersebut.

Advertisement

Seorang juru bicara Kepolisian Kota Hamburg menyatakan kepada media, Jumat, peristiwa pada Kamis dini hari dicurigai dilakukan secara sengaja karena ditemukan bahan mudah terbakar di tempat kejadian perkara (TKP).

Dilaporkan Antara dari Xinhua, sebanyak 38 petugas pemadam kebakaran bekerja untuk memadamkan api, dan mereka dapat mengendalikan api sebelum menyebar ke lebih banyak mobil sport di TKP.

Polisi Hamburg menduga ada hubungan antara peristiwa itu dan pertemuan puncak G20, namun belum ada petunjuk mengenai pelaku pembakaran dan besarnya kerugian.

Advertisement

Diketahui ada lebih dari 100.000 pemrotes pertemuan puncak G20 tiba di Hamburg, dan mereka telah melakukan aksi perusakan, penjarahan dan menyerang aparat keamanan, sehingga polisi memperketat pengamanan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif