News
Rabu, 6 Juli 2016 - 16:10 WIB

TEROR ISIS : Koban Tewas Bom Baghdad Capai 250 Orang, PM Irak Mundur

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bom di Bagdad, Irak (Reuters)

Teror ISIS melanda Irak. Ledakan di Ibu Kota Baghdad menewaskan 250 orang.

Solopos.com, BAGHDAD – Menyusul ledakan di Baghdad, Irak yang menewaskan 250 orang, Menteri Dalam Negeri Irak Mohammed Ghabban mengundurkan diri, Selasa (5/7/2016).

Advertisement

“Saya menyerahkan surat pengunduran diri saya kepada perdana menteri,” ucap Ghabban dalam konferensi pers dikutip Antara dari AFP.

Ia mengatakan bom mobil yang diledakkan di sebuah kawasan perbelanjaan ramai di Baghdad pada Minggu pagi berasal dari Provinsi Diyala di utara ibu kota, dan kemungkinan berhasil melewati sebuah pos pemeriksaan dalam perjalanan menuju ke sana.

Ghabban juga mengungkapkan pos pemeriksaan yang tersebar di seluruh ibu kota – salah satu upaya pemerintah untuk mengamankan kota tersebut, “sama sekali tidak berguna.”

Advertisement

Kelompok Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) mengaku sebagai dalang di balik serangan pada Minggu —salah satu yang paling mematikan di Irak – dan mengatakan itu dilakukan seorang pengebom bunuh diri berkebangsaan Irak.

Serangan bom yang mematikan tersebut memicu kemarahan warga Irak. Mereka menuding pemerintah tidak berbuat banyak untuk melindungi mereka.

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif