News
Kamis, 3 Februari 2022 - 18:29 WIB

Tempat Tinggal dan RS Gratis, Inilah Keuntungan Tinggal di Korea Utara

Rusdiana  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kawasan industri Kaesong di Korea Utara yang bisa dimanfaatkan Korea Selatan mempekerjakan buruh Korut. Foto diambil 2013. (JIBI/Solopos/Reuters-Lee Jae-Won)

Solopos.com, SOLO — Korea Utara identik dengan ketertutupannya dari dunia internasional dan aturan ketat dari pemerintahan maupun pemimpin mereka, Kim Jong Un.

Peraturan yang berlaku di negara tersebut juga membatasi secara detail kegiatan maupun kebebasan masyarakat. Jika berbicara mengenai negara yang terletak di Asia Timur yang satu ini mungkin akan banyak stigma negatif yang muncul.

Advertisement

Namun, di balik itu ada beberapa hal positif yang menjadi keuntungan tinggal di Korea Utara hlo, berikut ulasannya yang dirangkum dari berbagai sumber, Kamis (3/2/2022):

Baca Juga: Korea Utara Luncurkan Satu Rudal Balistik ke Laut Lepas

Advertisement

Baca Juga: Korea Utara Luncurkan Satu Rudal Balistik ke Laut Lepas

1. Perawatan Kesehatan Gratis

Korea Utara memiliki kebijakan pengobatan gratis dan mengatur sistem kesehatan melalui hukum, hal ini menjadi salah satu kebanggaan yang dimiliki oleh negara tersebut.

Dilansir dari KBS World kebijakan pemerintah Korut adalah menggunakan satu dokter yang bertanggung jawab dalam beberapa rumah di wilayah tertentu. Sistem ini mulai diterapkan pada awal 1950 dan pada 1960 digunakan di seluruh wilayah.

Advertisement

Baca Juga: Korea Utara Luncurkan Satu Rudal Balistik ke Laut Lepas

2. Tempat Tinggal Gratis

Seluruh tanah yang ada di Korea Utara adalah milik pemerintah. Setiap individu ataupun perusahaan ilegal untuk memperjualbelikan rumah.

Maka dari itu peraturan tempat tinggal harus melalui izin yang ketat dari pemerintah. Warga yang ingin tinggal di suatu tempat akan mengurus berbagai dokumen dan surat di mana kesepakatan yang terjalin di bawah hukum yang berlaku.

Advertisement

Korea Utara juga membedakan perizinan antara rumah di kota dan di pedesaan dan biasanya keduanya memiliki perbedaan sendiri yang cukup signifikan.

Baca Juga: Nekat Terobos Penjagaan Ketat, Warga Korsel Membelot ke Korea Utara

3. Jarang Terjadi Tindak Kriminalitas

Dengan aturan yang super ketat dan konsekuensi hukuman yang tidak main-main, warga Korea Utara jarang ada yang berani untuk melakukan tindakan melawan hukum.

Advertisement

Hal tersebut membuat kehidupan bermasyarakat disana tanpa gangguan dari para kriminal, meskipun mereka juga dituntut untuk selalu tunduk pada pemerintahnya.

Bahkan untuk para pejabat di Korea Utara juga tidak berani dalam melanggar perintah dari atasan tertinggi mereka yaitu Presiden negara tersebut.

Baca Juga: Paus Fransiskus Ingin Berkunjung ke Korea Utara, Ini Tujuannya

4. Kehidupan Sosial yang Terjalin Erat

Kehidupan sosial di Korea Utara terjalin sangat erat, hal ini dikarenakan mereka hidup dengan bergantung antara satu dengan yang lainnya. Sifat individualisme pada masyarakat modern jarang ditemui disini.

Orang Korea Utara cenderung memiliki kehidupan terbuka dan interaksi yang kuat antarteman ataupun tetangga. Meskipun banyak dari mereka menghindari interaksi dengan turis asing karena ketertutupan dan larangan negara, banyak orang di sini juga memiliki sifat yang ramah.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif