News
Selasa, 5 Mei 2020 - 18:30 WIB

Tambahan 6 Kasus Positif Covid-19 DIY, dari Klaster Jemaah Gereja Jogja

Sunartono  /  Harian Jogja  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pasien. (Freepik)

Solopos.com, JOGJA — Setelah sempat nihil penambahan kasus, DIY kembali mencatatkan tambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 6 pasien dari klaster jemaah gereja di Kota Jogja. Keenam tambahan kasus positif Covid-19 DIY itu diumumkan pada Selasa (5/5/2020).

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19 Berty Murtiningsih ada penambahan kasus positif Covid-19 di DIY. Dengan demikian jumlah total pasien ada 121 kasus per Selasa (5/5/2020). Keenam pasien tersebut merupakan warga Kota Jogja.

Advertisement

Kabar Baik, Hampir 200.000 ODP Covid-19 di Indonesia Sehat

“Penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid 19 pada hari ini tanggal 5 Mei 2020 sebanyak enam kasus, sehingga jumlah kasus positif Covid 19 di DIY adalah 121 kasus,” ujarnya Selasa (5/5/2020).

Advertisement

“Penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid 19 pada hari ini tanggal 5 Mei 2020 sebanyak enam kasus, sehingga jumlah kasus positif Covid 19 di DIY adalah 121 kasus,” ujarnya Selasa (5/5/2020).

Keenam pasien baru positif Covid-19 dari klaster jemaah gereja Jogja tersebut antara lain Kasus 118, laki laki 53 tahun; dan Kasus 119, perempuan 12 tahun. Kemudian Kasus 120, perempuan 54 tahun; Kasus 121 perempuan, 63 tahun; Kasus 122, laki laki, 44 tahun; dan Kasus 123, perempuan 63 tahun.

Cuti Bersama Idulfitri 2020 Kemungkinan Digeser Lagi, Sebelum Desember

Advertisement

Dia menambahkan keenam pasien positif tersebut hasilnya baru keluar hari ini secara bersamaan. Terungkapnya klaster ini berawal dari jemaah sebuah gereja di Kota Jogja yang mengikuti acar di Bogor dan Ungaran kemudian terkonfirmasi positif Covid-19.

Susi Pudjiastuti Siap Tampung Rusa Kelaparan Semarang Zoo, Pengelola Menolak

Dari Jogja ke Bogor

Swab dilakukan sesuai setelah tracing dilaksanakan di salah satu rumah sakit.

Advertisement

“Jadi dimulai dari jamaah sebuah gereja di Kota Yogyakarta yang mengikuti acara di Bogor. Lalu juga mengikuti acara di Ungaran. Belakangan ada jemaah yang terkonfirmasi positif,” katanya.

Sebaran Kasus Covid-19 di Sukoharjo 4 Mei: 40 Positif di 22 Desa

DIY juga mencatat penambahan angka kesembuhan sebanyak dua pasien. Dengan demikian total pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 52 kasus. Ini menjadi kabar baik di luar penambahan enam kasus positif Covid-19 dari klaster gereja Kota Jogja.

Advertisement

“Pasien yang dinyatakan sembuh adalah Kasus 70 [identitas] perempuan, 50 tahun warga Kota Jogja dan Kasus 71 laki laki, 17 tahun warga Kota Jogja,” ucapnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif