News
Kamis, 19 Januari 2012 - 17:45 WIB

Strategi Menjadi Guru Profesional

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SLEMAN—Agar dapat menjadi guru profesional, ada sejumlah kiat yang dapat dilakukan tenaga pendidik sehingga kompetensinya terus berkembang.

“Guru dapat mengikuti pelatihan yang efektif. Caranya dengan mengikuti training yang memberikan umpan balik seperti ujian,” ujar Dosen Pascasarjana UNY, Djemari Mardapi, dalam Seminar Regional Pendidikan Pusaka (Pendidikan Kajian dan Advokasi Pendidikan) dan KMIP UNY di Ruang Abdullah Sigit Hall, lantai 3, Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) UNY, Kamis (19/1).

Advertisement

Djemari menambahkan, penilaian guru yang profesional tidak dapat disamakan. Pasalnya, seorang pendidik diwajibkan menguasai bahan ajar dan karakteristik peserta didik. Adapun, karakter peserta didik selalu berbeda.

”Guru harus memahami bagaimana peserta didik belajar dan mampu meningkatkan minat pada mata pelajaran dan meningkatkan motivasi belajar,” paparnya. (Harian Jogja/Mediani D.N)

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif