News
Kamis, 24 Maret 2016 - 09:30 WIB

SOLOPOS HARI INI : Kakak Beradik Jadi Pelaku Bom Brussels

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Halaman Depan Harian Umum Solopos edisi Kamis, 24 Maret 2016

Solopos hari ini memberitakan manajemen sampah di Solo hingga bom Brussels.

Solopos.com, SOLO – Warga mengabaikan penerapan sanksi denda Rp50 juta atau kurungan penjara tiga bulan bagi mereka yang membuang sampah di kali. Sejumlah warga tetap membuang sampah di kali yang tidak dijaga petugas.

Advertisement

Kabar ini menjadi salah satu bertia utama Harian Umum Solopos edisi hari ini, Senin (24/3/2016). Kabar lain, sepasang kakak beradik diidentifikasi sebagai pelaku serangan bom bunuh diri di Bandara Zaventem dan Stasiun Maelbeek, Brussels, Belgia, Selasa (22/3/2016). Satu tersangka kunci lainnya saat ini masih dalam pengejaran.

Simak rangkuman berita utama Harian Umum Solopos edisi hari ini, 24 Maret 2016;

Advertisement

Simak rangkuman berita utama Harian Umum Solopos edisi hari ini, 24 Maret 2016;

FORMULA ONE: 5 Menit Berharga bagi Rio & Keluarga

Rio Haryanto baru saja melewati debut di ajang balap Formula One. Senang dan susah mengiringi kiprah Rio tersebut. Berikut hasil wawancara reporter Solopos, Farida Trisnaningtyas, dengan ibunda Rio, Indah Pennywati, tentang hal itu.

Advertisement

PENGELOLAAN SAMPAH: Warga Abaikan Sanksi

Warga mengabaikan penerapan sanksi denda Rp50 juta atau kurungan penjara tiga bulan bagi mereka yang membuang sampah di kali.

Sejumlah warga tetap membuang sampah di kali yang tidak dijaga petugas. Pantauan Espos, Rabu (23/3) siang, di Kali Pepe dekat jembatan pintu air Demangan dan sisi jembatan gantung masih ditemui puluhan kantong plastik berisi sampah. Kondisi serupa juga terjadi di Kali Jenes dekat makam K.H. Samanhudi dan depan Masjid Laweyan.

Advertisement

Warga Kampung Butuh RT 003/RW 003 Kelurahan Gandekan yang tinggal di tepi Kali Pepe, Parinah, 59, menuturkan masih ada warga yang membuang sampah di dekat pintu air Demangan.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

SERANGAN TERORIS: Kakak Beradik Jadi Pelaku Bom Brussels

Advertisement

Sepasang kakak beradik diidentifikasi sebagai pelaku serangan bom bunuh diri di Bandara Zaventem dan Stasiun Maelbeek, Brussels, Belgia, Selasa (22/3). Satu tersangka kunci lainnya saat ini masih dalam pengejaran.

Kedua kakak beradik itu adalah Ibrahim El Bakraoui, 29, dan adiknya, Khalid El Bakraoui, 27. Ibrahim merupakan satu dari dua orang yang meledakkan diri di Bandara Zaventem, Brussels, telah meninggalkan surat wasiat di komputer yang ditemukan dibuang di tempat sampah tak jauh dari tempat persembunyiannya.

Dalam surat itu dia menyebut dirinya, ”Selalu dalam pelarian, tak tahu apa lagi yang harus dilakukan, diburu di manamana, tak merasa aman lagi dan jika dia bepergian dia terancam menjadi teman seseorang di dalam sel.”

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

BENDA PURBAKALA: Arca dan Bangunan Bata Kuno Ditemukan di Girirotoa

Situs benda purbakala ditemukan di persawahan Dukuh Gunung Wijil, Giriroto, Ngemplak, Boyolali. Diduga itu bekas candi kuno.

Sejumlah benda purbakala yang ditemukan di antaranya dua arca, dua yoni, batu dengan relief wayang tokoh Janaka, serta tumpukan batu bata kuno. Benda-benda purbakala itu ditemukan di sawah milik warga Kismoyoso, Ngemplak, Haji Soleh, dan lahan milik Sumarno yang sedianya akan dijual kembali untuk kaveling perumahan.

Dari informasi yang dihimpun Espos, Rabu (23/3), temuan benda purbakala itu bermula saat Sumarno penasaran dengan temuan batu ukuran besar yang disebut batu kebo di lahan miliknya seluas 12.000 meter persegi. Kali pertama, batu kebo ditemukan 9 Maret lalu. Dia menggali lahan di sekitar batu kebo tersebut hingga mendatangkan alat berat.

Baca selengkapnya: epaper.solopos.com

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif