News
Jumat, 12 Agustus 2016 - 09:35 WIB

SOLOPOS HARI INI : Jokowi Perintahkan Usut Pengakuan Freddy hingga Kekerasan di Sekolah Merebak

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Solopos Hari Ini Jumat (12/8/2016)

Solopos hari ini mengabarkan perintah Jokowi soal pengakuan Freddy Budiman kekerasan di sekolah yang semakin merebak.

Solopos.com, SOLO — Penganiayaan guru di Makassar, Sulawesi Selatan oleh orang tua dan siswa menjadi perhatian banyak pihak. Ada kesalahan komunikasi antara orang tua dan sekolah.

Advertisement

Pengamat pendidikan dari Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, M. Furqon Hidayatullah, menilai kekerasan yang dilakukan orang tua siswa terhadap guru SMKN 2 Makassar, Dasrul, Rabu (10/8/2016), menjadi peringatan soal kesalahan komunikasi tersebut. “Kasus itu tidak perlu terjadi kalau komunikasi antara sekolah, guru, dengan orang tua siswa terjalin baik.” kata Furqon saat dihubungi Espos, Kamis (11/8/2016).

Selain itu kabar pengakuan Freddy Budiman dan Rio Haryanto tetap menjadi kebanggan Solo serta kekerasan di sekolah Makassar menjadi headline Harian Umum Solopos, Jumat (12/8/2016). Berikut cuplikan berita Solopos Hari Ini, Jumat:

Advertisement

Selain itu kabar pengakuan Freddy Budiman dan Rio Haryanto tetap menjadi kebanggan Solo serta kekerasan di sekolah Makassar menjadi headline Harian Umum Solopos, Jumat (12/8/2016). Berikut cuplikan berita Solopos Hari Ini, Jumat:

PENGAKUAN FREDDY : Jokowi Perintah Usut, Tim Sasar Nusakambangan

Presiden Joko Widodo memerintahkan penuntasan kasus informasi main mata penegak hukum dengan gembong narkotika Freddy Budiman.

Advertisement

 Simak selengkapnya: epaper.solopos.com/

FORMULA ONE : Solo Tetap Bangga Rio

Enam bulan lalu tepatnya pada 19 Februari 2016, rumah pembalap asal Indonesia, Rio Haryanto, ramai didatangi orang. Kedatangan mereka di kediaman orang tua Rio, yang terletak di Jl. Slamet Riyadi, Solo itu untuk ikut berbagi kebahagiaan karena pembalap muda kelahiran Solo tersebut membuat sejarah baru dengan ditunjuk sebagai pembalap pertama asal Indonesia di ajang Formula One (F1).

Advertisement

Nama anak bungsu pasangan pengusaha buku tulis, Sinyo Haryanto dan Indah Pennywati ini mendunia setelah tim asal Inggris, Manor Racing, resmi memilihnya sebagai pembalap utama F1 pada 18 Februari 2016.

Saat itu fans dan warga Kota Bengawan bahkan melakukan aksi dengan membubuhkan tanda tangan pada sebuah spanduk putih panjang yang diletakkan di depan rumahnya. Spanduk itu berisi foto Rio berbaju balap disertai hastag dukungan #R104F1.

Simak selengkapnya: http://epaper.solopos.com/

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif