News
Selasa, 4 Maret 2014 - 09:34 WIB

SOLOPOS HARI INI : Deklarasi Jokowi Sebelum Pemilu, PT AS Tolak bayar Denda

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Koran Solopos edisi Selasa (4/3/2014)

Solopos.com, JAKARTA—Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), hampir dipastikan menjadi calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan (PDIP). Pencapresan Jokowi ini kabarnya bakal dideklarasikan sebelum Pemilu 2014. soal lokasi deklarasi, Solo dan Jakarta disebut-sebut menjadi pilihan.

PDI Perjuangan menyatakan dorongan banyak pihak agar deklarasi segera dilakukan sudah diserap. Publik diminta bersabar menunggu deklarasi tersebut.

Advertisement

Film Perbudakan Sabet Piala Oscar

LOS ANGELES—Film drama tentang perbudakan, 12 Years a Slave, dinobatkan sebagai Film Terbaik di ajang perfilman paling bergengsi di dunia, Academy Awards atau Piala Oscar, di Dolby Theater, Los Angeles, Amerika Serikat (AS), Minggu (2/3) waktu setempat atau Senin (3/3) pagi WIB.

Advertisement

LOS ANGELES—Film drama tentang perbudakan, 12 Years a Slave, dinobatkan sebagai Film Terbaik di ajang perfilman paling bergengsi di dunia, Academy Awards atau Piala Oscar, di Dolby Theater, Los Angeles, Amerika Serikat (AS), Minggu (2/3) waktu setempat atau Senin (3/3) pagi WIB.

Kemenangan 12 Years a Slave di ajang ini menorehkan sejarah baru sebagai film pertama yang disutradarai oleh orang kulim hitam yang mampu meraih penghargaan tertinggi sepanjang 86 tahun penyelenggaraan Oscar.

1.000 CPNS akan Dicoret dan Dipidanakan

Advertisement

Sementara, pemerintah daerah diminta segera bertindak dengan melakukan verifikasi ulang jika memang ditemukan dugaan manipulasi data tanpa menunggu instruksi dari pemerintah pusat.

Bendahara Nasdem Jateng Dicopot

SEMARANG—Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Jateng mencopot calon anggota legislatif (caleg) DPR RI Dapil IV Jateng, Danan Sumardi.

Advertisement

Pemecatan terhadap Danan yang juga bendahara DPW Partai Nasdem Jateng dilakukan setelah yang bersangkutan ditangkap polisi karena diduga terlibat kasus investasi bodong. Ketua DPW Partai Nasdem Jateng, I.G.K. Manila, ketika dimintai konfirmasi wartawan di Semarang, Senin (3/3), membenarkan pencopotan Danan sebagai caleg dan bendahara.

PT AS Tolak Bayar Denda

SUKOHARJO—PT Ampuh Sejahtera (AS) selaku kontraktor Pasar Ir. Soekarno Sukoharjo keberatan membayar denda keterlambatan pengerjaan proyek, sebesar Rp1,242 miliar kepada Pemkab Sukoharjo.

Advertisement

Padahal penarikan denda dari PT AS merupakan rekomendasi dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) kepada Pemkab Sukoharjo. Rekomendasi tersebut tertuang dalam Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Nomor 01/LHP/BPK/XVIII.SMG/02/2014 tertanggal 25 Februari 2014 tentang Belanja Daerah Pembangunan Pasar Kota Sukoharjo Tahun 2012.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif