News
Sabtu, 27 April 2019 - 21:30 WIB

Setelah Banjir, Gempa Bumi Goncang Bengkulu

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SELUMA — Kota Bengkulu di Provinsi Bengkulu sedang berduka dengan bencana banjir yang menelan dua korban jiwa. Belum reda duka atas bencana banjir, Provinsi Bengkulu kembali didera musibah, yakni gempa bumi dengan kekuatan 5,6 pada skala Richter, Jumat (27/4/2019) pukul 20.04 WIB.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menjelaskan gempa bumi yang mengguncang Bengkulu berpusat di perairan barat daya Kabupaten Seluma dengan kedalaman 11 km. Gempa bumi dirasakan di beberapa wilayah Bengkulu hingga Liwa, Lampung Barat.

Advertisement

#Gempa Mag:5.3, 27/04/2019 20:04:23 (Pusat gempa di laut 76 km Barat Daya Seluma), Kedlmn:11 Km Dirasakan (MMI) III Bengkulu, II-III Liwa, #BMKG,” tulis pihak BMKG di akun Twitter @infoBMKG.

BMKG memastikan gempa bumi di Bengkulu itu tak memicu tsunami. “Tidak berpotensi tsunami,” lanjut pihak BMKG.

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, Kota Bengkulu tengah berduka lantaran didera musibah banjir dikarenakan meluapnya Sungai Bengkulu. Banjir di Bengkulu itu menelan dua korban jiwa yang merupakan anak-anak.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif