News
Jumat, 22 Mei 2015 - 06:30 WIB

SELEKSI PIMPINAN KPK : Pansel KPK 100% Perempuan, Sudjiwo Tedjo Sebut 9 Menguak Takdir

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sudjiwo Tedjo (Kaskus.co.id)

Seleksi Pimpinan KPK segera terlaksana. Hingga saat ini, panitia seleksi telah siap menjalankan tugasnya.

Solopos.com, SOLO — Tim Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel KPK) dibentuk Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kamis (21/5/2015). Jokowi menetapkan sembilan nama wanita untuk menggawangi Pansel KPK.

Advertisement

Jokowi berharap tim Pansel KPK yang terdiri atas sembilan wanita ini dapat segera menjalankan tugasnya. Hal tersebut Jokowi sampaikan saat akan terbang ke Malang, Jawa Timur.

“Saya berharap panitia seleksi KPK segera bekerja untuk menyeleksi dan menentukan nama calon pimpinan KPK yang selanjutnya diserahkan kepada Presiden,” kata Jokowi di Lanud Halim Perdanakusuma, Kamis.

Advertisement

“Saya berharap panitia seleksi KPK segera bekerja untuk menyeleksi dan menentukan nama calon pimpinan KPK yang selanjutnya diserahkan kepada Presiden,” kata Jokowi di Lanud Halim Perdanakusuma, Kamis.

Terkait dengan penetapan tim Pansel KPK tersebut, sejumlah public figure di Indonesia pun turut berkomentar. Beberapa di antaranya adalah Gubernur Provinsi Jawa Tengah Ganjar Pranowo, penyanyi Glenn Fredly, hingga budayawan Sudjiwo Tedjo.

“Pansel KPK semua cewek! Keren!” tulis Ganjar Pranowo melalui akun Twitternya, @ganjarpranowo.

Advertisement

Melalui unggahan gambar Glenn tersebut, ia menyertakan tulisan,”9 Perempuan Anggota Pansel KPK..Hebat #Perempuanku!!”

Di waktu hampir bersamaan, melalui akun Twitter Sudjiwo Tedjo, @sudjiwotedjo, ia menulis,”Pansel KPK Perempuan Semua dan Semua Perempuan bedanya apa, C**? Kasih tagar #9MenguakTakdir,”

Tanda pagar (tagar) #9MenguakTakdir ini pun banjir balasan.

Advertisement

“Tak semua Perempuan menjadi Pansel, Tapi beberapa.. #9MenguakTakdir,” tulus @SkizofreniaSick.

“Bedanya biasanya  kalo laki memboncengi perempuan di sebaliknya.  re :  Pansel KPK perempuan semua  #9MenguakTakdir,” balas @aankspartan.

“Prmpuan smua = prmpuan smua. Smua prempuan = smua berjiwa prmpuan #9MenguakTakdir,” tulis @_KhairulAnam_.

Advertisement

“Ben raiso disogok nganggo kanca kancane ‘AA’ c**… [biar enggak bisa disuap sama teman-temannya AA] #9MenguakTakdir,” tulis @amung_thedaddy.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif