News
Sabtu, 24 Juni 2023 - 17:31 WIB

SD Muhammadiyah 1 Solo Lepas 134 Siswanya dalam Prosesi Wisuda di Lor In

Dhima Wahyu Sejati  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sebanyak 134 yang terdiri dari empat kelas siswa SD Muhammadiyah 1 Solo dilepas di Lor In Hotel Solo, Sabtu (24/6/2023). (Solopos.com/Dhima Wahyu Sejati)

Solopos.com, SOLO — SD Muhammadiyah 1 Solo melepas 134 siswa yang lulus sekolah di Lor In Hotel Solo, Sabtu (24/6/2023). Pelepasan siswa dari empat kelas itu diawali dengan doa untuk keberhasilan mereka melanjutkan ke jenjang berikutnya. Lalu dilanjutkan penyerahan kembali siswa kepada wali murid, sekaligus menjadi penanda sekolah menuntaskan amanah dalam mendidik anak selama enam tahun.

Para siswa mengenakan toga lengkap ketika prosesi pelepasan berlangsung. Sebagai bentuk apresiasi, para peserta pelepasan dipanggil satu-satu dan secara simbolik memindahkan tali toga oleh kepala sekolah layaknya wisuda universitas.

Advertisement

Perwakilan peserta pelepasan diberi kesempatan untuk mengucapkan salam perpisahan kepada adik kelas dengan meninggalkan pesan yang baik. Pesan itu lalu dijawab langsung oleh perwakilan adik kelas.

Acara diakhiri dengan pemberian penghargaan kepada siswa yang menorehkan prestasi untuk sekolah. Setidaknya secara keseluruhan ada sekitar 200 prestasi yang berhasil diperoleh siswa-siswa SD Muhammadiyah 1 Solo. Nama siswa berprestasi itu dipanggil satu persatu untuk mendapatkan apresiasi dari sekolah.

“Ini menjadi bentuk apresiasi kita kepada anak-anak yang telah menyelesaikan seluruh program pembelajaran yang ada, baik itu kegiatan intrakurikuler, kokurikuler, maupun ekstrakulikuler,” kata  Kepala SD Muhammadiyah 1 Solo, Sri Sayekti, kepada Solopos.com.

Advertisement

Ia mewanti-wanti kepada para lulusan bahwa pelepasan tersebut merupakan awal dari langkah mereka menempuh jenjang pendidikan berikutnya.

Dia secara khusus berpesan kepada anak-anak yang sudah secara resmi menjadi alumni itu untuk terus menjaga akhlak dan tetap menjadi anak yang taat. Termasuk yang tidak kalah penting yakni berbakti kepada orang tua dan tetap menjaga nama baik almamaternya.

“Kami berharap tetap terjalin silaturahmi antara orang tua dan sekolah, karena bagaimanapun juga dukungan orang tua kepada sekolah sangat besar, dan tanpa dukungan itu tidak ada artinya,” kata dia.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif