News
Senin, 2 Maret 2020 - 15:59 WIB

Ridwan Kamil: Jawa Barat Siaga I Virus Corona

Newswire  /  Ginanjar Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ridwan Kamil. (Solopos/dok)

Solopos.com, BANDUNG — Virus corona telah menjangkit dua warga Depok, Jawa Barat (Jabar). Atas hal itu, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil menetapkan status siaga I penyebaran virus corona di daerahnya.

Dilaporkan Suara.com, Ridwan Kamil juga memerintahkan seluruh rumah sakit di Jabar bersiaga terhadap virus corona.

Advertisement

Terungkap! Perampok, Pembunuh, & Pemerkosa Jasad Wanita PNS Ternyata Anak SMA

"Kita sekarang posisinya siaga I di Jabar, semua rumah sakit di 27 daerah," katanya seusai Raker Percepatan Penyaluran dan Pengelolaan Dana Desa 2020 di Sentul International Convention Center (SICC), Kabupaten Bogor, Senin (2/3/2020).

Ridwan Kamil tak lupa mengimbau warganya yang mengalami gejala-gelaja menjurus virus corona untuk segera memeriksakan kondisinya ke rumah sakit.

Advertisement

Selamat! Manchester City Juara Piala Liga Inggris

"Saya himbau warga yang melihat atau yang mengalami gejala yang mirip kan susah dibedakan, mana flu mana corona untuk segera cek. Kemudian, nanti tim dari RS Hasanudin Sadikin akan meng-follow up termasuk mengirim sampel-sampel apakah positif atau negatifnya akan dilakukan itu," ungkapnya.

Bukan hanya itu, orang nomor wahid di Jabar tersebut juga meminta pihak keimigrasian untuk meningkatkan kesiagaan dengan mengecek suhu tubuh semua orang yang datang.

Advertisement

Salju Antartika Merah Darah, Awas Cepat Meleleh!

Dinas Tenaga Kerja juga tak luput dari perhatian Ridwan Kamil. "Saya sudah instruksikan Dinas Tenaga Kerja untuk mengecek keberadaan tenaga kerja dari Tiongkok posisinya gimana dan dimana dikoordinasikan," pungkasnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif