News
Senin, 30 Agustus 2021 - 11:38 WIB

Rekam Jejak Puput Tantriana yang kena OTT KPK, Raih Jabatan Bupati Probolinggo "Warisan" Suami

Newswire  /  Kaled Hasby Ashshidiqy  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Bupati Probolonggo, Puput Tantriana beserta suaminya, Hasan Aminuddin. (detik.com)

Solopos.com, PROBOLINGGO — Kabupaten Probolinggo tengah disorot. Hal ini tak lepas dari penangkapan sang Bupati, Puput Tantriana Sari dan suami, Hasan Aminuddin, oleh KPK pada Senin (30/8/2021) dini hari tadi. Bersama delapan orang lainnya, Bupati Puput dan Hasan ditangkap dalam operasi tangkap tangan (OTT) diduga terkait jual beli jabatan.

KPK menyita uang Rp360 juta dalam OTT di kediaman pribadi sang bupati di Jl. Raya Ahmad Yani, Kelurahan Sukabumi, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo.

Advertisement

Berikut ini profil Bupati Puput Tantriana. Puput Tantriana merupakan Bupati Probolinggo yang menjabat untuk kali kedua. Jabatan pertamanya ia emban saat ia terpilih untuk masa periode 2013-208. Ia menggantikan bupati sebelumnya, Hasan Aminuddin, yang merupakan suaminya sendiri. Hasan sebelumnya juga menjabat selama dua periode. Kini Hasan menjadi anggota DPR RI dari Partai Nasdem.

Baca Juga: OTT KPK di Probolinggo: Bupati Puput Tantriana dan Suami yang Anggota DPR Ditangkap

Pada Pilkada Probolinggo 2013, wanita yang akrab disapa Tantri itu maju sebagai Bupati Probolinggo berpasangan dengan Timbul Prihanjoko. Lawan yang dihadapinya adalah Salim Qurays-Agus Setiawan, dan Kusnadi-Wahid Nurrahman.

Advertisement

Tantri-Timbul menjadi pemenang dengan suara 40,7%, mengalahkan dua pasangan lainnya yang mendulang suara 30,9% dan 28,3%.

Tantri maju kedua kalinya berpasangan dengan Timbul Prihanjoko pada Pilkada 2018. Mereka maju didukung oleh Gerindra, PDIP, PPP, NasDem, dan Golkar. Mereka melawan Abdul Malik Haramain-Mohammad Muzayyan yang didukung PKB dan Partai Demokrat.

Pada akhirnya Tantri-Timbul memenangkan Pilkada Probolinggo dengan 57,6% suara berbanding dengan 42,4% suara yang diperoleh lawannya. Tantri-Timbul ditetapkan sebagai Bupati-Wakil Bupati Probolinggo periode 2018-2023.

Advertisement

Baca Juga: KPK Lakukan OTT di Probolinggo, Diduga Terkait Jual Beli Jabatan

Bupati Tantri bukan asli Probolinggo. Ia lahir di Ponorogo pada 23 Mei 1983. Pendidikan SD hingga SMA ia habiskan di Ponorogo sebelum ia menjadi PNS. Tantri tercatat pernah menjadi staf BD Jatim pada 2004-2008. Pada 2008, Tantri dinikahi Hasan Aminuddin. Mereka dikaruniai 4 anak.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif