Jateng
Kamis, 28 Maret 2024 - 18:38 WIB

Calon Pengantin Merapat! Wedding Expo Laras Asri Salatiga Kembali Digelar

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Direktur Laras Asri Bambang Kiswanto (dua kiri) bersama Penjabat Wali Kota Salatiga Yasip Khasani (dua kanan) saat melihat wedding expo di Laras Asri Resort & Spa, Kamis (28/3/2024). (Solopos.com/Hawin Alaina)

Solopos.com, SALATIGA — Laras Asri Resort & Spa Salatiga kembali menggelar pameran pernikahan atau wedding expo. Event yang digelar di Grand Merapi Ballroom Laras Asri Resort & Spa, Kota Salatiga, itu bakal berlangsung selama empat hari, Kamis-Minggu (28-31/3/2024).

Direktur Laras Asri, Bambang Kiswanto, mengatakan pameran itu bertujuan memperkenalkan berbagai jasa weeding yang biasa dipesan pasangan calon pengantin. Expo ini digelar untuk yang kali kedua di Hotel Laras Asri Salatiga setelah sebelumnya pernah digelar pada 2019 lalu. Kala itu, animo masyarakat tergolong tinggi, hingga event tersebut diputuskan kembali digelar.

Advertisement

“Animo setiap tahun semakin meningkat. Sehingga perlu masyarakat mengenal lagi Laras Asri. Meskipun sudah banyak yang menggunakan, dengan adanya wedding expo ini juga menjadi pilihan untuk menggelar event yang elegan,” terang Bambang kepada Solopos.com, Kamis (28/3/2024).

Dikatakan, kegiatan wedding expo ini diikuti oleh 20 vendor wedding dan entertainment. Dalam Expo itu juga dipamerkan berbagai macam konsep resepsi pernikahan. Untuk harga paling murah untuk menggelar resepsi pernikahan di Laras Asri berkisar mulai Rp31,9 juta untuk 100 tamu undangan. Harga tersebut sudah termasuk dekorasi, makanan, dan hiburan serta pembawa acara.

“Dalam wedding expo ini juga ada hadiah khusus bagi yang booking selama acara ini,” beber Bambang.

Advertisement

Sementara Penjabat (Pj) Wali Kota Salatiga, Yasip Khasani, menyambut baik diselenggarakan wedding expo ini. Menurut informasi yang didapat, Laras Asri sudah ramai pengunjung, karena dalam satu tahun ada 100 pasangan yang menggelar pernikahan. Artinya setiap pekan ada 2-3 pasangan yang menggelar resepsi pernikahan di hotel tersebut.

“Dengan adanya event ini pengunjung bisa lebih melihat berbagai bentuk dekorasinya, organizer, dan MUA-nya. Kalau ini banyak yang datang maka akan bisa mengungkit kegiatan-kegiatan dan perekonomian di Kota Salatiga,” terang Yasip.

Diakuinya, potensi Salatiga dengan kondisi alam dan lokasinya bisa menjadi daya tarik tersendiri. Sehingga membuat pengunjung datang dan menggelar acara di Kota Salatiga.

Advertisement

“Kita dikelilingi Kabupaten Semarang, dekat dengan Grobogan, dan juga Boyolali, sehingga kemungkinan mereka pilih di Salatiga besar. Peluang ini yang harus bisa dimanfaatkan oleh pelaku usaha dan pemerintah daerah,” tandas Yasip.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif