News
Sabtu, 21 Juli 2012 - 09:03 WIB

RAZIA: Petugas Amankan 11 Ponsel dari Tahanan Wanita Cirebon

Redaksi Solopos.com  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/SOLOPOS/Antara)

Ilustrasi (JIBI/SOLOPOS/Antara)

CIREBON-Petugas gabungan dari Lapas kelas I Kesambi, Bapas, Lapas Narkoba Gintung, Rutan kelas I, Rupbasan Cirebon, berhasil mengamankan 11 telepon genggam milik narapidana wanita di Rutan kelas I pelabuhan kota Cirebon dalam razia khusus.

Advertisement

Agus Toyib Bc.IP SH MH kepala Lapas kelas I Kesambi kota Cirebon kepada wartawan di Cirebon, Sabtu (21/7/2012) mengatakan, dua kamar tahanan wanita di Rutan kelas I Cirebon berhasil diamankan 11 telepon genggam dari 19 jumlah tahanan.

Razia gabungan dengan sasaran, narkoba, telepon genggam, senjata tajam, akan terus dilakukan, kata Agus, selama dua pekan tujuannya supaya Rutan dan Lapas bebas dari semua barang tersebut.

Ia menambahkan, keberadaan telepon genggam di dalam Lapas dan Rutan berdampak buruk, terhadap keamanan karena narapidana bebas berhubugan dengan pihak luar selama mereka menjalani hukuman.

Advertisement

Jelang lebaran, menurut Agus, kondisi mental dan kejiwaan semua warga binaan labil, sehingga butuh pengawasan cukup ketat, karena jika diabaikan keamanan dalam Rutan dan Lapas akan terganggu.

Selain telepon genggam, petugas menyita uang tunai sekitar Rp 1.515.000, dua botol minuman keras, lima senjata tajam berupa sendok ujungnya lancip dan runcing, 116 paket dextro, sembilan carger telepon genggam, satu paket kartu remi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif