News
Jumat, 25 Maret 2011 - 08:37 WIB

Presiden PKS tegaskan tak ada faksi

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta (Solopos.com)–Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq menegaskan tak ada faksi di PKS. Adanya faksi keadilan dan faksi sejahtera ditegaskan hanya asumsi saja.

“Tidak ada faksi-faksi, semuanya itu adalah asumsi orang dan kita tidak merespon hal yang diasumsikan orang. Kita menanti fakta yang akan menjawab,” kata Luthfi , Jumat (25/3/2011).

Advertisement

Luthfi juga membantah adanya kubu muda dan kubu tua di PKS. Ia menegaskan bahwa PKS tetap kompak dalam satu visi. “Tidak benar kubu muda dan kubu tua terbelah. Semuanya berjuang demi cita-cita bangsa,” tutur Luthfi.

Adapun sejumlah kader PKS yang dipecat, menurut Luthfi, murni karena kesalahannya. PKS hanya memecat kader yang melanggar aturan.

“Tiap lembaga punya kode etik dan itu akan diletakkan sesuai aturan tidak melihat kelompok tua muda. Semua yang melanggar aturan akan kena sanksi tidak peduli tua atau muda, tanpa pandang bulu,” jelas Luthfi.

Advertisement

PKS juga tidak akan membuka aib kadernya yang sudah dikeluarkan. Tak terkecuali Yusuf Supendi.

“Jadi aturan adalah yang utama. Tapi kami tidak akan mengungkap pelanggaran apalagi aib yang bersangkutan. Kami juga tidak akan melaporkan ke penegak hukum karena kami punya pertimbangan lain karena beliau punya keluarga dan masa depan,” tandasnya.

(dtc/tiw)

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : PKS
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif