News
Jumat, 10 September 2021 - 20:58 WIB

Polisi Turunkan Atribut HUT ke-20 Demokrat Kubu Moeldoko

Newswire  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Kader Partai Demokrat kubu Moeldoko menjawab pertanyaan wartawan saat Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di The Hill Hotel Sibolangit, Deli Serdang, Sumatra Utara, Jumat (5/3/2021). Berdasarkan hasil KLB tersebut, Moeldoko terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat. (Antara-Endi Ahmad)

Solopos.com, JAKARTA – Polisi menurunkan atribut Partai Demokrat yang dipasang oleh kubu Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko. Atribut itu dipasang di daerah Gading Serpong, Tangerang, Banten, Jumat (10/9/2021), untuk memperingati HUT ke-20 Partai Demokrat.

Polisi sebelumnya mengaku belum menerima pemberitahuan dari kubu Moeldoko. “Kalau terkait pemberitahuan di polres itu belum ada, enggak ada pemberitahuan terkait acara tersebut. Makanya ini lagi saya ke kroscek ke intel sama Kapolsek,” kata Kabag Ops Polres Tangerang Selatan, AKP Edy Purwanto, saat dimintai konfirmasi, Jumat (10/9).

Advertisement

Demokrat kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyebut perayaan HUT kubu Moeldoko bakal digelar di sebuah hotel di daerah Gading Serpong, Tangerang, Banten, Jumat (10/9/2021) malam. Informasi yang diterima polisi, pemasangan atribut acara tersebut sudah dilakukan. “Itu tadi tahunya karena ada info pemasangan atribut-atribut,” ungkap AKP Edy.

Baca Juga: Pendukung Moeldoko Gelar HUT ke-20 Demokrat, Kubu AHY Mengecam

Advertisement

Baca Juga: Pendukung Moeldoko Gelar HUT ke-20 Demokrat, Kubu AHY Mengecam

Polisi juga sudah berada di lokasi pemasangan atribut. Namun, karena tidak ada pemberitahuan ke polisi, atribut acara tandingan yang dibuat kubu Moeldoko itu diturunkan.

“Sampai saat ini tidak ada. Tadi memang pemasangan atribut-atribut, saya kroscek ke Kasat Intel ini. Saat ini Kasat Intel masih di sana sama Kapolsek setempat, karena memang secara tertulis tidak ada pemberitahuan,” terang Edy.

Advertisement

Baca Juga: Bantah Stroke Masuk ICU, Megawati Buka Pelatihan Kader PDIP Sambil Menahan Tangis

 

Undangan

Sebelumnya, Partai Demokrat kepemimpinan AHY kemarin menyelenggarakan HUT ke-20. PD menerima informasi kubu Moeldoko ingin menggelar acara tandingan!

Advertisement

Dalam keterangannya siang tadi, Kepala Bakomstra Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, menyebut beberapa hari terakhir beredar surat undangan untuk menghadiri peringatan HUT ke-20 PD di sebuah hotel daerah Gading Serpong, Tangerang, Banten, malam ini.

Undangan tersebut mengatasnamakan pendiri Partai Demokrat dengan Ketua Panitia Djoko Setyo Widodo dan mencantumkan rangkaian acara yang akan diisi sambutan Moeldoko dan penitipan Partai Demokrat oleh S Budhisantoso kepada Moeldoko.

Baca Juga: Update Covid-19 Indonesia:  Hari Ini Kasus Positif Terus Menurun Menjadi 5.376

Advertisement

“Hal ini sungguh memalukan. Gerombolan KSP Moeldoko yang diduga akan menyelenggarakan acara HUT ilegal di Banten, masih saja berani mengatasnamakan Partai Demokrat,” kata Herzaky.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif