News
Jumat, 5 Februari 2010 - 14:37 WIB

Polisi tangkap manajer Bank Danamon

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Manajer Bank Danamon Bandung, Andri Setiawan, ditangkap terkait pembobolan rekening nasabah via ATM alias skimming. Polisi juga menangkap 3 orang lainnya terkait pembobolan rekening di Bali.

“Iya, 2 pejabat bank. Tetapi, 2 bank yang berbeda. Iya (Danamon),” kata Kabareskrim Mabes Polri Komjen Pol Ito Sumardi di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Jumat (5/2).

Advertisement

Menurut dia, Andri ditangkap pada 22 Januari 2010. Kepolisian sebelumnya menangkap supervisor Bank BCA berinisial AS.

Selain itu, kata Ito, kepolisian telah menangkap 3 orang di Apartemen Petamburan pada 22 Januari 2010 pukul 04.30 WIB.

“Betul. Dia terkait dengan Bali. Selama ini, kita cari dan didapat di apartemen di Petamburan. Salah satunya, positif memakai sabu inisialnya S,” kata Ito.

Advertisement

3 orang yang ditangkap yakni Yudha Bahtiar alias Jefri, Deni Iwan dan Arif Saifuloh. Yudha diketahui tangan kanan Fransiscus alias Frans.

Barang bukti yang disita skimmer dan laptop.

dtc/fid

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif