News
Selasa, 20 Mei 2014 - 12:39 WIB

PILPRES 2014 : Mahfud Md Jadi Ketua Tim Sukses Prabowo-Hatta?

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mahfud Md. (JIBI/Solopos/Dok.)

Solopos.com, JAKARTA — Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud Md ditunjuk sebagai Ketua Tim Sukses pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

“Iya, beliau juga sudah mempertimbangkan. Dalam waktu dekat akan diumumkan,” kata Ketua Umum Partai Gerindra Suhardi kepada Bisnis, Selasa (20/5/2014).

Advertisement

Salah satu alasan ditunjuknya Mahfud sebagai ketua tim sukses adalah karena pria asal Madura itu dinilai memiliki rekam jejak dan kemampuan yang bagus di bidang hukum dan politik.

Figur Mahfud yang relatif bersih, kata Suhardi, diharapkan bisa meningkatkan perolehan suara Prabowo-Hatta di pemilihan presiden (pilpres) nanti.

Suhardi juga tidak memungkiri bahwa faktor lain dipilihnya Mahfud adalah karena dia termasuk tokoh Nahdlatul Ulama (NU) yang cukup populer di masyarakat, khususnya Jawa Timur.

Advertisement

“Memang ketokohan Pak Mahfud kan cukupp, sehingga ketokohan beliau sebagai Ketua MK juga sangat populer, dan kinerjanya bagus,” tegas Suhardi.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif