News
Senin, 19 Maret 2012 - 16:22 WIB

PILKADA DKI: Malam Ini Jokowi Didaftarkan, Calon Wakil Masih Misteri

Redaksi Solopos.com  /  R. Bambang Aris Sasangka  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - TEMPAT ZIARAH -- Makam Pangeran Jayakarta di Jatinegara Kaum, Jakarta Timur, yang merupakan salah satu tempat yang banyak diziarahi di wilayah DKI. (timur.jakarta-tourism.go.id)

TEMPAT ZIARAH -- Makam Pangeran Jayakarta di Jatinegara Kaum, Jakarta Timur, yang merupakan salah satu tempat yang banyak diziarahi di wilayah DKI. Jokowi direncanakan berziarah ke tempat ini dalam rangka pendaftarannya sebagai salah satu calon gubernur DKI. (timur.jakarta-tourism.go.id)

JAKARTA – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), memastikan akan mendaftarkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan diusungnya ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Jakarta, malam ini.
Advertisement

Meski belum memutuskan siapa tokoh yang akan mendampingi Joko Widodo sebagai calon Wakil Gubernur, namun PDIP telah mempersiapkan pendaftaran ke KPUD, Senin (19/3/2012) malam ini. “Iya hari ini daftar ke KPUD, rutenya itu kita lewat Pasar Rumput, Manggarai, terus ke KPUD,” ujar Wakil Ketua DPD DKI PDIP Boy Bernardi Sadikin di kantor DPD PDIP, Tebet, Jakarta.

Boy melanjutkan, setelah menyerahkan dokumen yang diperlukan, PDIP akan membawa pasangan yang diusungnya untuk berziarah ke makam Pangeran Jayakarta. “Ya, Jokowi (sapaan Joko Widodo) dan pasangannya akan ziarah ke makam Pengeran Jayakarta di Jatinegara Kaum,” ucapnya.

Sebelumnya, PDI Perjuangan telah resmi mengusung kadernya Joko Widodo yang saat ini sedang bertugas sebagai walikota Solo, Jawa Tengah. Namun, sampai saat ini juga belum diketahui pendamping Jokowi untuk Pilkada Gubernur dan wakil Gubernur DKI Jakarta 2012 nanti.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif