News
Kamis, 29 Agustus 2013 - 16:32 WIB

PILGUB JATIM : Hasil Akhir Quick Count Soekarwo Menang Satu Putaran

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Soekarwo-Saifullah Yusuf (Dok. Solopos.com)

Solopos.com, SURABAYA--Penghitungan suara versi cepat Saifulmunjani Research and Consulting mendapati Calon Gubernur Jatim Soekarwo-Saifullah Yusuf unggul dalam pemilihan yang digelar, Kamis (29/8/2013) hari ini.

Deni Irvani, Peneliti Senior Saifulmujani Research and Consulting, menguraikan berdasar sampel 300 tempat pemungutan sementara dengan teknis stratified cluster sampling mendapati Soekarwo mendapat suara 46,97%, Egi 2,35%, Bambang DH 12,92% dan Khofifah 37,77%.

Advertisement

“Itu menunjukkan pemilih petahana merupakan pemilih partai yang loyal,” jelasnya, Kamis.

Deni menuturkan Soekarwo unggul di 8 dapil dari 11 dapil. Petahana hanya diungguli Khofifah di Lamongan, Gresik. Sedangkan di Surabaya dan Sidoarjo Khofifah unggul tipis.

Advertisement

Deni menuturkan Soekarwo unggul di 8 dapil dari 11 dapil. Petahana hanya diungguli Khofifah di Lamongan, Gresik. Sedangkan di Surabaya dan Sidoarjo Khofifah unggul tipis.

Sementara untuk jumlah golput 40%, 2%-3% naik dari putaran pertama Pilkada 2008 lalu. Penurunan partisipasi dipengaruhi soal administrasi dan animo masyarakat terhadap hajatan demokrasi di Indonesia.

Seperti diketahui, 30 juta warga Jatim dijadwalkan menggunakan hak pilih memilih siapa gubernur Jatim periode 2014-2019.

Advertisement

Hal ini menunjukkan pasangan Soekarwo-Saifullah Yusuf memenangkan Pilgub Jatim satu putaran versi survei LSI. Karena pasangan Soekarwo-Saifullah Yusuf menembus 30% suara dan jumlahnya melebihi pasangan Khofifah-Herman.

Di urutan ketiga ditempati pasangan nomor urut 3, Bambang DH-Said Abdullah dengan raihan 11,92%. Sementara pasangan nomor urut 2 Eggi Sudjana-Muhammad Sihat hanya meraih 2,37% di urutan buncit.

Berikut selengkapnya hasil quick count yang dilakukan sejumlah lembaga survei:

Advertisement

Quick count Lingkaran Survei Indonesia (data 98%):

1. Soekarwo-Saifullah Yusuf: 47,97%
2. Eggi Sudjana-Muhammad Sihat: 2,37%
3. Bambang DH-Said Abdullah: 11,92%
4. Khofifah Indar Parawansan-Herman S: 37,74%

Quick count RCTI-IRC (data 100%):

Advertisement

1. Soekarwo-Saifullah Yusuf: 47,36%
2. Eggi Sudjana-Muhammad Sihat: 2,44%
3. Bambang DH-Said Abdullah: 12,92%
4. Khofifah Indar Parawansan-Herman S: 37,28%

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif