News
Selasa, 7 Agustus 2012 - 12:28 WIB

PHRI SOLO Santuni 11 Panti Asuhan

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

Ilustrasi (Agoes Rudianto/JIBI/SOLOPOS)

SOLO–Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Solo memberikan santunan kepada 11 panti asuhan di Soloraya. Sedikitnya 21 pemilik/pengelola hotel dan restoran berperan serta dalam kegiatan rutin tersebut.

Advertisement

Ketua PHRI Solo, Subandono, mengatakan kegiatan semacam ini biasa dilakukan saat Ramadan. Tujuannya untuk berbagi dan membantu kalangan yang membutuhkan.

“Bulan yang baik tidak datang setiap bulan. Jadi harus dimanfaatkan dengan amalan, termasuk dalam bentuk santunan ini,” ungkap Subandono, saat ditemui wartawan di Yayasan Pemeliharaan Anak dan Bayi (YPAB) Permata Hati, Jebres, Selasa (7/8/2012).

Pengurus PHRI pada kesempatan itu menyerahkan santunan berupa sembako, baju, dan uang tunai kepada 573 orang penghuni 11 panti. Penyerahan santunan sendiri langsung diantar pengurus PHRI dalam dua tim mulai Selasa pagi pukul 08.30 WIB.

Advertisement

Ketua YPAB Permata Hati, Daryati Qomaruddin, menyatakan apresiasinya atas kepedulian PHRI Solo. Dia mengakui tanpa dukungan dari kalangan pengusaha sulit bagi dirinya untuk mengelola YPAB Permata Hati dengan baik. Selama ini, yayasan ini dipercaya merawat anak-anak terlantar yang ditinggal orang tuanya.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : PHRI PHRI Solo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif