News
Kamis, 29 Desember 2022 - 16:32 WIB

Pesawat Wisatawan dari Australia Ditolak Mendarat di Bali, Ini Kisahnya

Hesti Puji Lestari  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pesawat Jetstar (Istimewa)

Solopos.com, JAKARTA – Sebuat pesawat Jetstar pembawa wisatawan yang terbang dari Melbourne, Australia dilarang mendarat di Bali oleh otoritas berwenang Indonesia, Selasa (27/12/2022) lalu.

Pesawat dengan penerbangan nomor JQ35 sudah berada di atas Laut Timor dekat Broome dan akan mulai turun ke Bali.

Advertisement

Tetapi pendaratan pesawat tersebut dicegah oleh pihak berwenang Indonesia.

Kejadian tersebut ramai diberitakan oleh media-media internasional seperti SkySports dan Newscom.au.

Advertisement

Kejadian tersebut ramai diberitakan oleh media-media internasional seperti SkySports dan Newscom.au.

Pesawat akhirnya kembali ke Victoria, Australia dan membuat banyak wisatawan kecewa karena sudah melakukan penerbangan selama berjam-jam.

Perjalanan dari Melbourne ke Denpasar biasanya memakan waktu sekitar lima jam 40 menit.

Advertisement

“Sebagian besar pengunjung liburan yang telah mengalami gangguan besar beberapa kali merasa kesal dan bingung bagaimana sebuah penerbangan bisa mencapai 80 persen dan ditolak mendarat,” kata salah satu penumpang kepada News.com.au.

Dalam pernyataan Rabu (28/12/2022), Jetstar mengatakan layanan Melbourne ke Bali telah dialihkan ke pesawat Boeing 787 yang lebih besar untuk mengangkut lebih banyak penumpang.

Sayangnya, karena miskomunikasi, pertukaran pesawat tidak disetujui oleh regulator lokal di Indonesia.

Advertisement

“Segera setelah kami mengetahui, penerbangan kembali ke Melbourne, dan kami telah memesan ulang penumpang untuk penerbangan hari ini,” bunyi pernyataan maskapai.

“Kami tahu ini merupakan pengalaman yang sangat membuat frustrasi pelanggan dan dengan tulus meminta maaf atas apa yang terjadi.”

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Viral Pesawat Jetstar Boeing 787 Tak Boleh Mendarat di Bali, Berikut Kronologinya”

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif