News
Rabu, 31 Desember 2014 - 16:00 WIB

FOTO PESAWAT AIRASIA DITEMUKAN : Korban Airasia Dibawa ke RSUD Sultan Imanudin

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jasad korban Airasia dibawa ke RSUD Sultan Imanudin, Rabu (31/12/2014). (JIBI/Solopos/Antara/Fanny Octavianus)

Pesawat Airasia ditemukan, jasad dibawa ke RSUD.

Anggota Basarnas dibantu anggota TNI AU memindahkan jenazah korban pesawat Airasia hilang dari helikopter AS-365N3+ Dauphin versi sipil yang biasa pula disebut sebagai Eurocopter AS365 Dauphin atau Dolphin di Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Rabu (31/12/2014). Langkah evakuasi jenazah itu dilakukan setelah lokasi jatuhnya pesawat Airasia ditemukan, Selasa (30/12/2014).

Advertisement

Basarnas, Rabu, menyatakan tujuh jenazah penumpang pesawat Airasia hilang telah ditemukan di Teluk Kumai, tepian Laut Jawa, wilayah lepas pantai Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Jasad korban Airasia QZ 8501 itu telah diangkat ke Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Bung Tomo-357. Sejauh ini, baru dua dari tujuh jenazah itu yang telah dievakuasi ke Pangkalan Bun untuk dibawa ke RSUD Sultan Imanudin.

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif