News
Rabu, 19 November 2014 - 16:45 WIB

PERTAHANAN NASIONAL : AS akan Sokong Teknologi Militer untuk TNI

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Solopos/Antara/M. Risyal Hidayat)

Solopos.com, DEPOK – Amerika Serikat (AS) siap menyokong teknologi militer kelas dunia untuk meningkatkan pertahanan Indonesia.

“Kita bekerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia untuk meningkatkan pertahanan wilayah perairan dan menguatkan pertahanan internasional,” kata Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia Robert Orris Blake di Kampus Universitas Indonesia Depok, Rabu (19/11/2014).

Advertisement

Blake mengatakan Amerika akan memberikan bantuan seputar modernisasi peralatan militer Indonesia. Ia menyatakan akan membawa sistem dan teknologi canggih berkelas dunia milik Amerika untuk diterapkan pada Tentara Nasional Indonesia (TNI).

“Kami juga akan membantu dalam modernisasi militer, termasuk sistem dan teknologi militer Amerika yang profesional dan berkelas dunia,” ujar dia.

Selain itu, lanjut Blake, ia menjamin Amerika siap memberikan peningkatan keamanan di wilayah perairan Indonesia dengan sumber daya dari angkatan militer Amerika.

Advertisement

Blake mengatakan, bantuan tersebut bisa berupa pelatihan militer khusus dan bantuan peralatan untuk memperkuat pertahanan di wilayah perairan Indonesia.

“Ini untuk memastikan keamanan wilayah perairan Indonesia, dan untuk mencegah terjadinya penangkapan ikan dari kapal asing,” ujar dia.

Ia menyebutkan, pertahanan wilayah perairan Indonesia menjadi sangat penting mengingat letak geografis negara Indonesia yang dikelilingi oleh lautan. Terlebih, ia juga mengatakan, Indonesia sedang membentuk konsep poros maritim dunia.

Advertisement

Blake mengatakan Indonesia mempunyai tantangan yang besar dalam bidang pertahanan wilayah perairan ketika berbagai kapal secara global melintasi wilayah Indonesia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif