News
Senin, 2 Januari 2012 - 10:42 WIB

Penyebab Kematian Adesagi & Randy Diduga Keracunan Gas Pemanas Air

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Adesagi Kierana (google.img)

Adesagi Kierana (google.img)

JAKARTA–Meski polisi belum mau membuka identitas dua pria yang ditemukan tewas di kamar mandi sebuah rumah di Jalan Cimandiri Bandung, namun penelurusan wartawan memastikan jika korban tewas adalah desainer muda Adesagi dan temannya Randy Yan. Dari hasil otopsi, sementara penyebab kematian keduanya akibat keracunan gas karbondioksida.

Advertisement

“Otopsi sudah selesai pukul 02.30 WIB tadi di RSHS,” ujar Kahumas Polrestabes Bandung Kompol Endang Sri Wahyu Utami saat dihubungi detikcom melalui telepon, Senin (2/1/2012).

Menurutnya dari hasil otopsi, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh keduanya. Bintik merah yang ada di tubuh mereka diduga kuat karena keracunan gas karbondioksida

“Mereka diduga terkontaminasi zat karbon. Darimana zat itu, kemungkinan, ini baru kemungkinan ya berasal dari pemanas air di kamar mandi. Kemungkinan pembakarannya tidak sempurna,” tuturnya.

Advertisement

Adesagi Kierana,34, dan Randy Yan,30, ditemukan tewas tanpa busana di sebuah rumah yang beralamat di Jl Cimandiri, Bandung. Keduanya berada di rumah yang terletak tidak jauh dari kawasan Gasibu dan Gedung Sate ini untuk merayakan tahun baru.

Mayat mereka ditemukan sekitar pukul 17.00 WIB. Tidak ada luka, tetapi ada bintik merah kecil di bagian dada dan wajah. Penelusuran di lapangan, salah satu mayat tersebut memiliki tato huruf kanji di lengan kirinya. Sama seperti yang dimiliki Adesagi.

Adesagi merupakan desainer muda penuh talenta yang kini sedang naik daun. Sedangkan Randy Yan merupakan mantan model dan bintang iklan. Randy juga memiliki sebuah butik kelas atas.

Advertisement

(dtc)

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif