News
Jumat, 18 Desember 2015 - 13:27 WIB

PENCATUTAN NAMA JOKOWI : Setya Novanto Diusulkan Jadi Ketua Fraksi, Begini Kata JK

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Setya Novanto (JIBI/Bisnis/Dwi Prasetya)

Pencatutan nama Jokowi memicu Setya Novanto mundur dari jabatan Ketua DPR.

Solopos.com, BOGOR — Wakil Presiden Jusuf Kalla menilai usulan untuk menjadikan Setya Novanto sebagai Ketua Fraksi Golkar di DPR dapat berdampak kepada menurunnya kepercayaan publik terhadap Partai Golkar.

Advertisement

“Masyarakat butuh kepercayaan, dan kepercayaan muncul dari persepsi. Kalau persepsinya sudah begini, maka akan sulit mendapatkan kepercayaan masyarakat,” kata dia di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (18/12/2015).

Jusuf Kalla mengatakan kepercayaan masyarakat yang berasal dari persepsi merupakan hal yang sangat penting dalam politik. Dengan persepsi masyarakat terhadap Setya Novanto seperti saat ini, lanjut JK, akan sulit bagi Golkar untuk mendapatkan kepercayaan rakyat.

Wapres menuturkan partai politik apa pun akan sulit untuk berkembang apabila tidak mendapat kepercayaan dari masyarakat. Untuk itu, kepercayaan masyarakat dan persepsi yang baik terhadap Golkar sangat dibutuhkan saat ini.

Advertisement

Untuk diketahui, DPP Golkar menunjuk Setya Novanto sebagai Ketua Fraksi Golkar setelah mengundurkan diri sebagai Ketua DPR. Ade Komaruddin yang sebelumnya mengisi posisi Ketua Fraksi Golkar pun diusulkan untuk menjadi Ketua DPR.

Lebih lanjut JK mengatakan hingga kini belum mendapat informasi mengenai penunjukan Setya Novanto sebagai Ketua Fraksi Golkar dan ade Komaruddin sebagai Ketua DPR. Meski demikian, dirinya menganggap Ade memiliki kemampuan untuk menjadi Ketua DPR.

“Dia [Ade Komaruddin] kan orangnya baik. Di Golkar banyak yang baik, dan kalau keinginan DPP Golkar seperti itu, bagi kami tentu mendukung kalau pilihannya baik,” ujar dia.

Advertisement

Pengalaman Ade sebagai Ketua Fraksi, lanjut Kalla, dapat menjadi modal untuk memimpin DPR. Pasalnya, Ketua DPR harus dapat memimpin, memiliki banyak pengalaman dan dapat dipercaya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif