News
Kamis, 14 September 2017 - 22:10 WIB

Pemimpin Tertinggi Islam Iran Sebut Aung San Suu Kyi Wanita Kejam

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ayatollah Ali Khamenei (Tehrantimes.com)

Pemimpin Tertinggi Islam di Iran menyebut Aung San Suu Kyi wanita kejam.

Solopos.com, TEHERAN – Pemimpin Tertinggi Republik Islam Iran, Ayatollah Ali Khamenei, angkat bicara soal krisis Rohingya. Tokoh berusia 78 tahun itu menyebut Aung San Suu Kyi, Penasihat Negara Myanmar, sebagai wanita kejam, karena menyetujui kekerasan yang dilakukan terhadap warga Rohingya.

Advertisement

Dikutip Solopos.com dari Tehran Times, Kamis (14/9/2017), Khamenei mengatakan kekejaman yang dilakukan militer Myanmar terhadap warga Rohingya harus dihentikan. Ia menyerukan kepada negara-negara Islam untuk mengambil tindakan tegas terhadap Myanmar. Ia menyarankan Myanmar diberi peringatan dengan memberlakukan sanksi pada sektor ekonomi maupun politik.

Khamenei menambahkan, masyarakat dunia semestinya tidak tinggal diam melihat penderitaan warga Rohingya. Menurutnya, krisis yang terjadi di Rakhine itu tidak boleh dianggap sebagai konflik sektarian Islam dan Budha. Melainkan konflik politik yang dibumbui ketegangan antar-agama.

Pemimpin yang dikenal kerap membuat kontroversi itu juga mengkritik Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Antonio Guterres. Ia menganggap Guterres hanya mampu bersilat lidah tanpa melakukan tindakan apapun. Ia sangat sedih melihat PBB yang terkenal vokal akan masalah HAM kali ini lebih banyak diam.

Advertisement

Selanjutnya, Khamenei mendesak Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) mengadakan pertemuan guna membahas masalah Myanmar. Ia berharap, masalah yang dihadapi Myanmar segera terselesaikan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif