News
Jumat, 11 September 2015 - 09:20 WIB

PEMERKOSAAN KULONPROGO : Diduga Pelaku Perkosaan, Warga Palembang Disergap Buser

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi pergaulan bebas (m.tribunnews.com)

Pemerkosaan Kulonprogo berhasil diungkap buser.

Harianjogja.com, WATES – Seorang warga asal Palembang berinisal IW, 45, ditangkap tim Buru Sergap (Buser) Polres Kulonprogo, Kamis (10/9) pagi. IW ditangkap di kawasan Alun-alun Wates dengan dugaan kasus pemerkosaan.

Advertisement

“Saya sedang tenis, lalu tiba-tiba polisi berpakaian preman menangkap orang itu,” ujar Heri salah satu warga yang mengetahui kejadian tersebut.

Adegan penangkapan pelaku mengundang perhatian warga yang saat itu tengah beraktivitas pagi. Banyak warga yang tengah melakukan olahraga di kawasan tersebut, bahkan sebagian besar juga PNS di lingkungan pemkab yang berkantor di dekat lokasi tersebut. Dua petugas berpakaian preman dengan sigap menangkap IW dan berhasil melumpuhkan pelaku di trotoar.

“Saya juga dengar sempat ada suara tembakan peringatan. Orang-orang lalu langsung ramai-ramai datang melihat proses penangkapan,” ungkap Heri.

Advertisement

Kasat Reskrim Polres Kulonprogo AKP Anton tak menampik adanya penyergapan yang dilakukan anggotanya terhadap seorang pria. Pihaknya, masih enggan menyebutkan identitas pelaku karena sampai saat ini masih dalam penyelidikan. Dia menuturkan, IW diduga terlibat dalam kasus pemerkosaan.

“Tadi memang ada tindakan pengamanan di wilayah tersebut. Kami sampai saat ini masih dalam pemeriksaan,” jelas Anton.

Anton mengatakan, pria yang ditangkap itu masih belum bisa ditetapkan sebagai tersangka. Saat ini pemeriksaan masih dilakukan lebih lanjut oleh anggotanya.

Advertisement

“Masih dalam pemeriksaan dan dia belum tersangka, baru terduga,” tandas Anton.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif