News
Minggu, 11 Januari 2015 - 23:44 WIB

PEMBACOKAN DI SLEMAN : Pelaku Tertangkap!

Redaksi Solopos.com  /  Nina Atmasari  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Pembacokan di Sleman akhirnya terungkap. Polres Sleman berhasil menangkap para pelakunya.

Harianjogja.com, SLEMAN – Petugas gabungan Polres Sleman akhirnya berhasil meringkus pelaku pembacokan misterius yang selama beberapa bulan terakhir meresahkan masyarakat.

Advertisement

Pelaku utama yaitu Faqih Amrullah, 22, warga Manukan RT 04 RW 04, Condongcatur, Depok, Sleman.

Informasi yang dihimpun di Mapolres Sleman, selain Faqih, polisi juga menangkap empat tersangka lain. Yaitu ERA, 17, warga Depok, Sleman yang merupakan pelajar kelas 1 SMA. Kemudian Ferry Yuliantara, 21, warga Kalongan, Maguwoharjo, Depok; Sidik Satrio Aji, 19, asal Balong, Donoharjo, Ngaglik dan pelaku di bawah umur berinisial TRN, 17, juga berasal dari Ngaglik, Sleman.

Untuk tersangka Faqih dan ERA ditahan di Mapolres Sleman. Sedang Ferry, Sidik dan TRN ditangani Polsek Depok Timur.

Advertisement

Kelimanya terlibat dalam sejumlah aksi pembacokan di Sleman. Tetapi Faqih sebagai pelaku utama sekaligus eksekutor. Total Faqih sudah membacok enam korban pada enam Tempat Kejadian Perkara (TKP) di wilayah Sleman.

Lima TKP diantaranya bersama ERA sebagai joki yang memboncengkan Faqih. Sedangkan satu TKP di Sambego, Maguwoharjo bersama tiga tersangka lain yakni Ferry, Sidik dan TRN.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif