News
Kamis, 21 Juli 2022 - 21:32 WIB

Murah Banget, Harga Tanah Solo Baru Hanya Rp800.000/m2, Sebelah Mana?

Tasya Angelita  /  Ika Yuniati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi sengketa tanah. (Solopos.com/Whisnupaksa Kridhangkara)

Solopos.com, SUKOHARJO – Sejumlah orang mengatakan harga tanah di Solo Baru, Grogol, Sukoharjo sangat mahal. Hal itu tak bisa dipungkiri karena kawasan tersebut cukup berkembang dengan adanya mal dan sejumlah fasilitas mewah.

Lengkapnya fasilitas di Solo Baru bahkan disebut-sebut menjadikannya sebagai wilayah favorit di Soloraya.

Advertisement

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) 2019, perbandingan harapan hidup Kabupaten/Kota di Eks Karesidenan Surakarta terbesar adalah di Kabupaten Sukoharjo, yaitu mencapai 77,55 tahun.

Kabupaten Sukoharjo berada di urutan nomor satu harapan hidup tertinggi di Soloraya, khususnya di Solo Baru yang juga dikenal sebagai Kota Satelit.

Advertisement

Kabupaten Sukoharjo berada di urutan nomor satu harapan hidup tertinggi di Soloraya, khususnya di Solo Baru yang juga dikenal sebagai Kota Satelit.

Fasilitas di sana cukup lengkap. Mulai dari hiburan masyarakat, seperti mal, hotel, hingga water boom. Lengkapnya fasilitas tersebut membuat sejumlah orang bertanya berapa harga tanah di Solo Baru.

Baca juga: Harga Tanah Di Jl Slamet Riyadi Rp65 Juta Per M2? Ini Kata Bapenda Solo

Advertisement

Setidaknya itu harga tanah yang paling mahal yang kami dapatkan berdasarkan penelusuran Kamis Sore.

Selain harga tanah Solo Baru yang mahal. Salah satu akun jualan juga menginformasikan tanah dengan harga relatif murah yakni Rp30 juta untuk tanah berukuran 38 meter persegi.

Kalau dikalkulasi berarti hanya kurang dari Rp800.000 per meter.

Advertisement

Sementara itu, harga tanah dengan bangunan rumah di sekitar kompleks Solo Baru juga masih relatif murah. Salah satu rumah yang beralamat  di belakang Hartono Mall Sukoharjo dihargai Rp4 juta per meter untuk tanah dan bangunan.

Baca juga: Harga Tanah di Solo Capai Rp65 Juta/M2, di Mana Lokasinya?

Rumah lawas dengan ukuran 300 meter persegi tersebut dijual di lamudi.co.id dengan harga Rp1,2 Miliar.

Advertisement

Dilansir dari olx.co.id, harga tanah Rp140 juta dengan luas tanah 100 meter persegi dan lebar depan 10 meter. Lokasi rumah tersebut di Telukan Area, Grogol, Kabupaten Sukoharjo, dari Balai Desa Kadokan ke arah utara.

Lokasinya berada di tengah rumah warga. Akses jalan akan dipaving oleh pemilik tanah. Area tersebut biasanya digunakan untuk kos dan juga kontrakan.  Prakiraan ke jalan raya sekitar 700 meter dan ke Solo Baru akan memakan waktu 10 menit.

Sementara, harga tanah di Solo Baru termahal menurut olx.co.id mencapai Rp60 Miliar dengan luas tanah 10.395 meter persegi dan lebar depan sekitar 40 meter.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif