News
Kamis, 12 Mei 2016 - 14:59 WIB

MUNASLUB GOLKAR : Ada Timses Calon Ketum Bagi-Bagi Dolar

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Munaslub Golkar diwarnai dugaan bagi-bagi uang dolar AS oleh salah satu calon ketua umum.

Solopos.com, JAKARTA — Sekretaris Komite Etik Munaslub Golkar menuturkan salah satu tim pemenangan calon Ketua Umum Partai Golkar diketahui membagi-bagikan uang dolar AS kepada pemilik suara tingkat DPD II Jawa Timur beberapa waktu lalu.?

Advertisement

Sekretaris Komite Etik, Lawrence Siburian, mengatakan pihaknya telah memiliki bukti-bukti kabar tersebut. “Iya benar membagi-bagikan dolar kepada pemilik suara, itu sudah kami pegang bukti-buktinya. Tapi kami tidak bisa menyebutkan namanya,” katanya, Kamis (12/5/2016).

Dia menuturkan, pihaknya akan menelusuri apakah calon ketua umum juga hadir dalam acara di Surabaya tersebut atau hanya tim pemenangannya saja. “Makanya nanti malam kita akan panggil semua, kita nanti bisa tahu siapa yang hadir semua. Nanti baru selesai rapat kita bisa umumkan nama-namanya,” tutur dia.

Dia juga menambahkan, malam ini pihaknya akan melakukan rapat dengan seluruh anggota Komite Etik Munaslub Golkar. Pertemuan itu untuk menentukan apakah temuan-temuan sebelumnya terkait calon ketua umum lainnya juga akan dibawa ke persidangan etik. Baca juga: Caketum Tertangkap Basah Temui Voters, Setya Novanto?

Advertisement

“Iya semua nanti dibawa dalam rapat di Bali malam ini, tanpa pandang bulu, secara fair, tak memihak. Soal yang pertemuan timses di Ritz Carlton, main golf di Sentul, yang di Grand Melia, Surabaya, dan semua yang kita mendapatkan laporannya. Nanti langsung konferensi pers,” pungkasnya. Baca juga: Dukungan Luhut ke Setnov Dikaitkan Papa Minta Saham.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif