News
Sabtu, 3 Agustus 2013 - 18:30 WIB

MUDIK LEBARAN 2013 : Siang Tadi, 318 Motor Pemudik Tiba di Solo

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Petugas berusaha menurunkan sepeda motor pemudik asal Solo di halaman kantor Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Solo, Solo, Sabtu (3/8/2013). Sebanyak 318 sepeda motor diangkut dengan 7 truk pada program Mudik Gratis 2013 tersebut (Maulana Surya/JIBI/Solopos)

Petugas berusaha menurunkan sepeda motor pemudik asal Solo di halaman kantor Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Solo, Solo, Sabtu (3/8/2013). Sebanyak 318 sepeda motor diangkut dengan 7 truk pada program Mudik Gratis 2013 tersebut (Maulana Surya/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO – Sebanyak 318 sepeda motor pemudik dari Jakarta mulai tiba di Kota Solo, Sabtu (3/8/2013). Kedatangan ratusan sepeda motor tersebut merupakan bagian dari program mudik gratis yang digelar oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Advertisement

Berdasarkan pantauan Solopos.com, sebanyak dua truk kontainer tiba di kantor Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Solo, sekitar pukul 14.00 WIB. Ratusan sepeda motor itu untuk sementara ditempatkan di halaman Dishubkominfo hingga pemilik sepeda motor tiba di Kota Bengawan.

Kepala Dishubkominfo Solo, Yosca Herman Soedrajad, menuturkan kedatangan sepeda motor pemudik itu dalam dua gelombang. “Hari ini sekitar lima truk, besok disusul dua truk. Untuk pemiliknya, diangkut menggunakan bus yang juga gratis,” jelas dia saat ditemui wartawan di Dishubkominfo, Sabtu.

Yosca menuturkan sepeda motor tersebut dibawa dari Jakarta ke Solo melalui perjalanan darat, Jumat (2/8) siang. Sementara, para pemudik diangkut menggunakan bus mulai Sabtu.

Advertisement

Dijelaskannya, untuk pengambilan sepeda motor tersebut pihaknya sudah menerima dokumen pemilik masing-masing sepeda motor.

“Surat-surat sudah disiapkan. Pada saatnya nanti dilakukan serah terima dengan kesesuaian dokumen yang kami terima. Nanti para pemudik dibonusi 1 liter bensin. Karena saat diangkut kondisi tangki bahan bakar harus kosong,” katanya.

Terkait tujuan para pemudik, Yosca menuturkan dari dokumen yang ada Dishubkominfo tujuan para pemudik tersebut beragam. “Untuk detail tujuannya kemana saja kami belum tahu ya, tetapi tadi ada yang menuju ke Pacitan,” urai dia.

Advertisement

Lebih lanjut, Yosca menuturkan program pengangkutan sepeda motor sudah berlangsung selama tiga Lebaran ini. Diakuinya, jumlah sepeda motor yang mengikuti program itu setiap tahunnya terus meningkat. “Tahun lalu ada empat kontainer, sekarang tujuh kontainer,” ungkapnya.

Salah satu awak truk kontainer, Hendy, menuturkan sepeda motor tersebut tiba di Kota Bengawan setelah 24 jam melakukan perjalanan darat. Dijelaskannya, satu truk kontainer mengangkut 60 sepeda motor. “Kemarin berangkat pukul 14.00 WIB. Ya begitulah karena banyak yang mudik perjalanan jadi 24 jam,” terangnya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif