News
Kamis, 1 Agustus 2013 - 18:18 WIB

MUDIK LEBARAN 2013 : Jasa Raharja Antarkan 13.500 Pemudik ke 44 Kota

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi mudik Jasa Raharja (JIBI/Solopos/Antara/Dhoni Setiaewan)

Ilustrasi mudik Jasa Raharja (JIBI/Solopos/Antara/Dhoni Setiaewan)

Solopos.com, JAKARTA — Sebanyak 13.500 pemudik mengikuti program mudik gratis yang diselenggarakan perusahaan asuransi PT Jasa Raharja. Rombongan mudik gratis itu diberangkat dari Jakarta dan Surabaya menuju 44 kota di Pulau Jawa dan Provinsi Lampung, Kamis (1/8/2013).

Advertisement

“Kami sudah enam tahun mengadakan mudik gratis bagi pemudik untuk mengalihkan penggunaan sepeda motor. Tingkat kecelakaan lalu lintas pengendara sepeda motor selama ini paling tinggi, yaitu 70%,” kata Direktur Operasional PT Jasa Raharja, Budi Rahardjo, saat pemberangkatan mudik gratis di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Kamis.

Budi mengatakan pemudik dari Jakarta berjumlah 12.000 orang. Mereka diantar ke sejumlah kota di Pulau Jawa dan Provinsi Lampung pada 1 Agustus 2013. Sedangkan pemudik dari Surabaya berangkat pada 2 Agustus 2013.

Budi mengatakan kota-kota tujuan mudik yang disediakan Jasa Raharja hanya di seluruh provinsi di Pulau Jawa karena selama ini mayoritas pemudik dari Jakarta dan Surabaya menuju kota-kota tersebut. “Pemudik paling banyak menuju kota-kota di Jawa dan sebagian lagi ke Lampung. Tujuan mudik paling jauh yang kami layani adalah dari Jakarta menuju ke Pasuruan dan Probolinggo,” tuturnya.

Advertisement

Budi mengatakan mudik gratis bersama Jasa Raharja tahun ini mengalami peningkatan jumlah peserta seiring bertambahnya kota tujuan sehingga harus dilakukan penambahan armada bus pengangkut mereka. Tahun lalu, Jasa Raharja melayani mudik gratis untuk 13.000 orang menuju 38 kota menggunakan 240 armada bus.

Tahun ini, mudik gratis bersama Jasa Raharja dari Jakarta memberangkatkan 12.000 orang menggunakan 215 armada bus menuju 29 kota. Sedangkan pemberangkatan dari Surabaya diikuti 1.500 orang menggunakan 35 armada bus dengan 15 kota tujuan.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif