News
Jumat, 11 Januari 2013 - 12:22 WIB

MILAD KE 4: RS Jogja International Hospital Gelar Pemeriksaan Kesehatan

Redaksi Solopos.com  /  Rochimawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi

Ilustrasi

JOGJA—Dalam rangkaian Milad ke IV rumah sakit Jogja International Hospital (JIH) akan menyelenggarakan pemeriksaan dan konsultasi kesehatan.

Advertisement

Kegiatan yang rutin diselenggarakan setiap tahunnya ini akan digelar pada 12 hingga 13 Januari 2013, mulai 09.00 hingga 21.00 WIB. Bertempat di Low Ground (LG) Carrefour Ambarukmo Plaza.

Humas RS “JIH” Indra Lestari mengungkapkan melalui kegiatan tersebut pihaknya ingin meningkatkan kesadaran masyarakat.

“Kami harap masyarakat bisa lebih aware terhadap betapa pentingnya menjaga dan langkah preventif kesehatan,” ujar Indra dalam berita tertulisnya, Jumat (11/1/2013).

Advertisement

Ia menjelaskan, pemeriksaan dan konsultasi kesehatan ini bertujuan memberikan informasi kepada masyarakat umum mengenai berbagai informasi baik kesehatan secara umum, fasilitas, maupun pelayanan RS “JIH”.

“Kegiatan ini akan menghadirkan dokter spesialis anak dan dokter gigi untuk melayani pemeriksaan dan konsultasi,” katanya.

Selain itu juga diadakan kegiatan sosial RS “JIH”, yaitu donor darah yang bekerjasama dengan PMI Kota Jogja.

Advertisement

“Kami ingin mengajak masyarakat mencegah penyakit sebelum datang demi hidup yang berkualitas,” tutup Indra.

Advertisement
Kata Kunci : RS JIH
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif