News
Selasa, 1 Mei 2012 - 21:04 WIB

MENKES KRITIS, RSCM Perketat Penjagaan

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Menkes

Menkes Endang Rahayu Sedyaningsih (google img)

JAKARTA–Kondisi Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih masih kritis di RSCM akibat mengidap penyakit kanker. Penjagaan di sekitar gedung Kencana tempat Endang dirawat pun diperketat.

Advertisement

Berdasarkan pantuan detikcom, Selasa (1/5/2012) di RCSM, Salemba, Jakarta Pusat, sekitar tujuh orang petugas keamanan RSCM berjaga di depan pintu masuk gedung Kencana. Petugas keamanan tersebut melarang siapun yang tidak berkepentingan untuk masuk ke dalam gedung itu, termasuk wartawan.

“Karena terlalu banyak wartawan,” ujar salah seorang petugas keamanan.

Dari sore tadi, sejumlah pejabat di Kementerian Kesehatan pun terus berdatangan ke RSCM, termasuk Menteri BUMN Dahlan Iskan dan politisi PDIP Rieke Dyah Pitaloka.

Advertisement

Direncanakan, Direktur RSCM Akmal Taher, akan mengadakan konferensi pers terkait perkembangan kesehatan Endang.

Sebelumnya, Dahlan Iskan sempat membacakan tahlil untuk Menkes. “Kami baca tahlil di dalam. Beberapa keluarga juga baca Alquran. Kita doakan saja,” kata Dahlan Iskan.

Dahlan mengaku bersimpati kepada Menkes karena sama-sama menderita kanker. Dahlan adalah survivor atau korban kanker hati, sementara Menkes Endang saat ini tengah berjuang melawan kanker.

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci : Endang Kanker Kritis Menkes
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif