News
Kamis, 23 Februari 2017 - 13:10 WIB

Mengharukan, Muslim AS Galang Dana Buat Benahi Makam Yahudi yang Dirusak

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi makam Yahudi di Amerika Serikat yang dirusak sekelompok orang tak dikenal. (Istimewa/Foxnews.com)

Kisah inspiratif tentang dua muslim AS yang melakukan penggalangan dana untuk memperbaiki makam Yahudi yang dirusak.

Solopos.com, MISSOURI – Pemakaman Yahudi di St. Louis, Missouri, Amerika Serikat (AS), dirusak sekelompok orang tak dikenal, akhir pekan lalu. Aksi vandalisme ini membuat lebih dari 170 nisan di pemakaman tersebut rusak parah. Aksi ini kabarnya dilakukan terkait ancaman bom di sejumlah pusat peradaban Yahudi di Amerika Serikat beberapa hari terakhir.

Advertisement

Insiden ini membuat Tarek El-Messide dan Linda Sarsour, dua aktivis muslim Amerika Serikat tergerak melakukan penggalangan dana untuk memperbaiki makam yang rusak.

“Lewat kampanye ini kami berharap bisa membantu memperbaiki makam dan menciptakan kedamaian di antara semua pemeluk agama, tutur Tarek dan Linda seperti dilansir Forward.com, Rabu (22/2/2017).

Mereka juga berharap penggalangan dana untuk perbaikan itu dapat membuat orang Yahudi di Amerika Serikat merasa aman dan damai. Tarek mengatakan, dirinya teringat cerita Nabi Muhammad yang ikut membantu prosesi pemakaman seorang Yahudi.

Advertisement

“Kisah itu menunjukkan bahwa nabi pun menjunjung tinggi nilai kemanusiaan. Setiap manusia berhak istirahat dengan damai di makam,” tutur Tarek.

Keduanya melakukan penggalangan dana lewat lembaga sosial yang dikelola Tarek, Celebrate Mercy. Melalui lembaga tersebut, Tarek ingin mengajak warga muslim di Amerika Serikat untuk merespons kejahatan dengan kebaikan. Sampai Rabu pagi, lembaga tersebut telah berhasil mengumpulkan dana sebesar US$55.000 setara dengan Rp735.240.000.

“Kami tidak pernah menyangka bisa mengumpulkan dana sebanyak itu. Awalnya kami hanya menargetkan US$20.000 setara dengan Rp267.360.000,” imbuh Tarek.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif