News
Rabu, 5 Agustus 2020 - 09:29 WIB

Mengerikan! Beirut Lebanon Diguncang Ledakan Besar

Newswire  /  Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ledakan guncang Beirut Lebanon. (Detik.com/AFP)

Solopos.com, BEIRUT -- Dunia dikejutkan dengan adanya sebuah ledakan besar mengguncang Beirut, Lebanon. Ledakan tersebut selain menggetarkan gedung-gedung, menghancurkan jendela-jendela, juga menimbulkan kepulan asap besar ke langit.

Seperti dilansir Detik.com dari kantor berita AFP, Selasa (4/8/2020), laporan media Lebanon menampilkan gambar orang-orang yang terperangkap di bawah puing-puing, beberapa berlumuran darah, setelah adanya ledakan besar.

Advertisement

Ledakan besar itu terjadi di daerah pelabuhan di Beirut, Lebanon. Ledakan besar itu membentuk seperti awan jamur dan merusak bangunan di pelabuhan, termasuk kantor mantan Perdana Menteri (PM) Saad Hariri.

China Punya Terowongan Kereta Api Bawah Laut Pertama di Dunia

Advertisement

China Punya Terowongan Kereta Api Bawah Laut Pertama di Dunia

Pemadam kebakaran bergegas ke tempat kejadian untuk mencoba memadamkan api. Sejumlah besar orang terluka dalam ledakan itu, kata pihak berwenang, dan rekaman video dari tempat kejadian menunjukkan korban luka yang terhuyung-huyung di jalan-jalan Beirut, Lebanon.

Menteri Kesehatan Lebanon memerintahkan semua rumah sakit di dekat sumber ledakan untuk bersiap menerima para korban yang datang.

Advertisement

Hilang Sejak 2011, Buronan Indonesia Sai Ngo Ng Ditangkap di Amerika

"Apartemen itu bergetar secara horizontal dan tiba-tiba rasanya seperti ledakan dan jendela dan pintu terbuka. Kacanya pecah. Begitu banyak rumah yang rusak atau hancur."

Ledakan besar di daerah pelabuhan Beirut, Lebanon, terasa di seluruh kota dan beberapa distrik listrik mengalami pemadaman.

Advertisement

"Bangunan bergetar," cuit seorang penduduk, sementara yang lain menulis: "Sebuah ledakan besar dan memekakkan telinga melanda Beirut. Terdengar dari jauh."

Hari Ini Dalam Sejarah: 5 Agustus 1962, Marilyn Monroe Tewas

Cuplikan video daring dari kantor surat kabar Lebanon memperlihatkan jendela-jendela yang pecah, perabotan yang berserakan, dan panel interior yang hancur.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif