News
Minggu, 14 April 2013 - 11:53 WIB

Mantapkan UN, SMA Muhammadiyah 2 Solo Gelar Salat Malam

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO--Puluhan siswa SMA Muhammadiyah 2 Solo mengikuti salat malam di masjid sekolah setempat, akhir pekan kemarin.

Salat malam itu digelar untuk memantapkan mental siswa menjelang Ujian Nasional (UN) yang digelar Senin-Kamis (15-18/4/2013).

Advertisement

Kepala SMA Muhammadiyah 2 Solo, Sri Darwati, mengatakan salat malam itu diikuti siswa kelas XII, orangtua siswa, guru dan karyawan sekolah setempat.

“Tujuannya untuk memberi ketenangan lahir dan batin saat menghadapi UN,” kata Darwati kepada Solopos.com melalui telepon, akhir pekan kemarin.

Menurutnya, bersandar kepada Allah adalah jalan terbaik setelah manusia berusaha semaksimal mungkin. “Manusia hanya bisa berusaha dan Allah yang menentukan,” paparnya.

Advertisement

Dalam kegiatan itu, pihaknya juga meminta kepada siswa dan orangtua siswa untuk tidak percaya pada bocoran jawaban UN. Sebab, UN tahun ini memiliki soal yang berbeda antara siswa satu dengan yang lain.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif