News
Jumat, 27 Januari 2017 - 17:55 WIB

MAHASISWA UII MENINGGAL : 5 Mapala Selamat Diizinkan Pulang dari Rumah Sakit

Redaksi Solopos.com  /  Mediani Dyah Natalia  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tim Polres Karanganyar melakukan olah TKP lanjutan di lokasi Diksar Mapala Unisi/UII di Tlogodringo, Desa Gondosuli, Kecamatan Tawangmangu, Karanganyar, Jumat (27/1/2017). (Kurniawan/JIBI/Solopos)

Mahasiswa UII meninggal, korban selamat kondisinya membaik.

Harianjogja.com, SLEMAN – Tim dokter dari RS Jogja Internastional Hospitality (JIH) sudah mengizinkan lima korban Pendidikan Dasar The Great Camping XXXVII Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Islam Indonesia (Mapala Unisi/UII) untuk pulang. Para mahasiswa ini sudah diizinkan pulang dari rumah sakit, Jumat (27/1/2017). Adapun lima Mapala tersebut adalah Muhammad Rahmadial Yasmi, M. Sandi Malik Ibrahim, M. Fachrul dan Revin Nuzul Aryasta.

Advertisement

Direktur RS JIH Mulya Hartana menyebutkan, 10 pasien dalam kondisi baik. Hanya saja pendampingan terhadap para peserta ini masih perlu dilakukan.

“Kabar baik ini, lima mahasiswa sudah diperbolehkan pulang dan bisa ikut kuliah di kampus. Para pasien ini juga masih harus menjalani kontrol rutin,” ujarnya sebagaimana keterangan resmi yang disampaikan kepada media, Jumat (27/1/2017) sore.

Mahasiswa yang pada Kamis (26/1/2017) siang sempat dimasukkan kamar ICU pun kini kondisinya telah membaik.

Advertisement

Hanya saja, di hari yang sama saat lima mahasiswa diperbolehkan pulang, ada empat peserta Diksar yang masuk ke RS JIH. Hartana menjelaskan, para peserta yang baru saja masuk RS itu mengalami keluhan sakit di ulu hati serta gejala kecemasan.

Jadi total yang masih dirawat saat ini di RS JIH ada sembilan orang. Seharusnya tinggal lima orang dari awalnya 10 pasien yang masuk.

“Keluar lima orang, tapi bersamaan juga masuk empat orang. Jadi sembilan,” jelas Hartana.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif