News
Sabtu, 12 November 2022 - 20:42 WIB

Luhut: KTT G20 Sumbang Pendapatan Negara Rp7,5 Triliun

Wibi Pangestu Pratama  /  Abu Nadzib  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan (dua dari kanan) saat peresmian Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terapung Waduk Muara Nusa Dua milik PLN Group, Sabtu (12/11/2022). (Istimewa)

Solopos.com, JAKARTA — Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Pandjaitan mengklaim Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali memberikan kontribusi bagi pendapatan negara senilai US$533 juta atau Rp7,5 triliun.

“KTT G20 akan memberikan manfaat besar bagi Indonesia, sebagian besar akan berputar di Bali,” ujarnya dalam konferensi pers Siap Sambut G20, Sabtu (12/11/2022).

Advertisement

Dia menuturkan manfaat lain adalah bisa meningkatkan konsumsi domestik hingga Rp1,7 triliun.

Selain itu, kata Luhut, KTT G20 berperan terhadap serapan tenaga kerja yang mencapai lebih dari 33.000 orang.

Baca Juga: Sosok AKBP Erwin Pratomo, Kapolres Baubau yang Dicopot karena Istri Selingkuh

Advertisement

Serapan tenaga kerja, lanjutnya, berasal dari sejumlah sektor, yakni transportasi, akomodasi, meeting, incentive, convention, and exhibition (MICE), hingga UMKM.

Luhut menyebut masyarakat Bali yang bergantung pada kunjungan wisatawan sempat menderita saat pandemi Covid-19 selama dua tahun terakhir.

“Saya berharap [G20] ini bisa mengobati luka dalam di Bali,” katanya.

Advertisement

Baca Juga: Menteri Luhut Pimpin Gladi Pengamanan Tamu VVIP KTT G20 Bali

Di sisi lain, Presidensi G20 di Bali merupakan momentum bersejarah di dunia, karena baru diadakan lagi di Indonesia pada 20 tahun mendatang.

Pemerintah berharap seluruh masyarakat berperan dalam kesuksesan acara ini.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Luhut Sebut G20 Beri Kontribusi Rp7,5 Triliun ke PDB Indonesia”

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif